Beredarnya barang impor di negara b memungkinkan perubahan selera masyarakat

Berikut ini adalah pertanyaan dari cindy9702 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Beredarnya barang impor di negara b memungkinkan perubahan selera masyarakat dalam negeri. akibatnya, masyarakat bergantung pada produk luar negeri dan menjadi konsumtif. a. dampak negatif perdagangan internasional bagi negara b adalah .... mengeksploitasi sumber daya alam b. mengurangi sumber investasi negara mendorong masuknya budaya asing d. mengancam industri dalam negeri c.​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Beredarnya barang impor di negara b memungkinkan perubahan selera masyarakat dalam negeri. akibatnya, masyarakat bergantung pada produk luar negeri dan menjadi konsumtif. dampak negatif perdagangan internasional bagi negara b adalah ....

a. mengeksploitasi sumber daya alam

b. mengurangi sumber investasi negara

c. mendorong masuknya budaya asing

d. mengancam industri dalam negeri

Dampak negatif perdagangan internasional bagi negara b adalah adalah dapat mengancam industri dalam negeri. Jadi jawabannya adalah D

Penjelasan:

Seperti kita tahu sekarang ini sudah memasuki pasar bebas, dan salah satu yang menjadi faktor pendorong terjadinya pasar bebas adalah pengaruh dari globalisasi. Kita tahu bahwa pasar bebas artinya pasar yang dapat memberikan peluang kepada setiap negara untuk menjual produk mereka ke negara-negara lain dengan melakukan kegiatan ekspor dan impor yang tentu saja terbentuk atas suatu kerjasama perdagangan antar negara tersebut.

Pasar bebas selalu ada kaitannya dengan perdagangan internasional, yang mana setiap negara pasti memerlukan sebuah perdagangan untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri. Selain itu juga manfaat dari asalnya perdagangan internasional adalah dapat meningkatkan devisa negara, meningkatkan pertumbuhan ekonomi karena hasil penjualan dapat memperoleh keuntungan serta dapat memenuhi kebutuhan negara lain.

Dari dampak positif perdagangan internasional tersebut tentu ada sisi negatifnya, salah satunya yaitu mengakibatkan banyaknya barang impor yang ada di negara tersebut, hal ini mengakibatkan sebagian masyarakat bergantung pada produk luar negeri dan menjadi konsumtif. Masyarakat yang menjadi konsumtif terhadap barang ekspor dapat mengakibatkan merosotnya industri dalam negeri, mengapa demikian ? karena masyarakat tidak tertarik menggunakan produk-produk dalam negeri dan memilih memakai produk luar negeri, sehingga produksi dalam negeri akan menurun dan tentu saja akan mengancam keberadaan industri dalam negeri.

Oleh sebab itulah kita sebagai masyarakat hendaknya bijak dalam memilih produk dalam memenuhi kebutuhan hidup. Memilih produk dalam negeri akan jauh lebih baik dibandingkan dengan memakai produk luar negeri, sebaliknya para pengusaha industri hendaknya dapat meningkatkan kualitas barang sehingga dapat mampu bersaing dengan produk-produk yang berasal dari luar negeri.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang yang dimaksud perdagangan internasional dapat dilihat pada yomemimo.com/tugas/1704409

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ekaboz17 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 14 Jun 22