Faktor eksternal yang turut mendorong lahirnya pergerakan nasional Indonesia adalah

Berikut ini adalah pertanyaan dari firmansyahamn9982 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Faktor eksternal yang turut mendorong lahirnya pergerakan nasional Indonesia adalah .....

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Terdapat dua faktor yang turut mendorong lahirnya pergerakan nasional Indonesia, yakni faktor internal dan juga faktor eksternal. Faktor eksternal lahirnya pergerakan nasional adalah sebagai berikut:

  • Negara Jepang yang mengalahkan negara Rusia.
  • Terdapat gerakan kebangsaan Filiphina.
  • Terdapat pergerakan kebangsaan India.

Pembahasan:

Pengertian dari pergerakan nasional adalah suatu gerakan yang cenderung kepada sifat nasionalis dan patriotisme rakyat dengan cara melakukan berbagai perubahan dari yang sebelumnya melakukan perlawanan yang dimana memiliki sifat kedaerahan menjadi lingkup nasional dari berbagai daerah. Pergerakan Nasional merupakan sebuah istilah yang digunakan untuk menyebut satu fase yang ada dalam sejarah Indonesia, yakni masa perjuangan yang sudah mencapai kemerdekaan pada tahun 1908-1945. Saat memasuki tahun 1908 yang dimana merupakan awal tahun dalam perjuangan yang dilakukan oleh rakyat dengan visi atau tujuan nasional.

Adapun faktor eksternal yang turut mendorong lahirnya pergerakan nasional adalah sebagai berikut:

  • Negara Jepang yang mengalahkan negara Rusia. Hal ini dapat menimbulkan semangat yang tinggi bagi seluruh Bangsa Asia terutama yang sedang mengalami masa penjajahan. Jepang sebagai bangsa Asia, mengalahkan Rusia sebagai negara Adikuasa yang setara dengan Amerika Serikat. Hal ini menjadi bukti bahwa Asia dapat bangkit.
  • Terdapat Pergerakan kebangsaan india. Pada saat itu, India dijajah Inggris dalam membentuk sebuah organisasi yang memiliki sifat yang sangat kuat sebab cakupannya sudah Nasional. Adapun tokoh - tokoh terpelajar India muncul seperti Mahatma Gandhi. Gandhi merupakan seorang tokoh inspiratif dengan memajukan gerakan - gerakan yang sifat positif.
  • Terdapat Gerakan Kebangsaan Filiphina, mereka dengan gigih dapat membuat gerakan dalam rangka mengusir penjajah dari Spanyol hingga akhirnya Filipina dapat merdeka.

Pelajari Lebih Lanjut

Pelajari lebih lanjut materi tentang faktor internal dan faktor eksternal lahirnya pergerakan nasional yomemimo.com/tugas/13169991

#BelajarBersamaBrainly #SPJ4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh equivocactor dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 18 Aug 22