Sebutkan macam-macam pasar berdasarkan golongannya!Tolong teman teman budiman besok dikumpulin​

Berikut ini adalah pertanyaan dari takeshi4312 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebutkan macam-macam pasar berdasarkan golongannya!
Tolong teman teman budiman besok dikumpulin​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jenis Pasar Berdasarkan Cara Pengelolaannya

Berdasarkan cara transaksinya, jenis-jenis pasar dibagi menjadi dua yakni pasar tradisional dan pasar modern. Berikut merupakan penjelasan pengertian pasar tradisional dan pasar modern beserta definisi dan contohnya.

Pasar Tradisional

Pengertian pasar tradisional adalah pasar yang bersifat tradisional dimana para penjual dan pembeli dapat mengadakan tawar menawar secara langsung. Pasar tradisional sangat sederhana dan banyak dijumpai di kawasan desan atau pinggiran kota. Contoh pasar tradisional sering menjual kebutuhan pokok seperti pasar ikan, pasar daging dan pasar kebutuhan pokok lainnya.

Pasar Modern

Pengertian pasar modern adalah pasar yang dibangun oleh pihak pemerintah, swasta dan koperasi yang dikelola secara modern. Pada umumnya pasar modern menjual barang kebutuhan sehari-hari dan barang lain yang sifatnya tahan lama. Contoh pasar modern dapat dijumpai di supermarket, mall, plaza dan jenis pasar modern lainnya.

Pembahasan

Pengertian pasar adalah tempat bertemunya penjual dan pembeli. Pasar menjadi bagian dari kehidupan manusia sehari-hari untuk membeli kebutuhan pokok dan barang lainnya. Ada banyak jenis-jenis pasar yang bisa dibagi berdasarkan beberapa faktor mulai dari waktu, wilayah, jenis barang yang dijual hingga struktur pasar.

Pengertian pasar secara umum adalah tempat sekumpulan orang melakukan transaksi jual-beli. Sementara pengertian pasar menurut para ahli adalah sekumpulan orang yang memiliki keinginan untuk puas, uang yang digunakan untuk berbelanja, serta memiliki kemauan untuk membelanjakan uang tersebut.

Fungsi pasar dibedakan menjadi tiga, yakni fungsi distribusi, fungsi pembentukan harga dan fungsi promosi. Sementara peran pasar penting bagi perekonomian dan pembangunan negara, terutama peran pasar modal dalam perekonomian negara. Pasar dapat dijumpai di mana saja termasuk di lingkungan sekitar, dari mulai pasar tradisional, supermarket, mall atau pasar modal.

Faktanya ada banyak macam-macam pasar yang ada. Tidak hanya pasar tradisional yang paling sering dijumpai, namun juga jenis pasar lain seperti bursa efek, pasar lelang hingga toko online sekalipun. Pembagian pasar pun sangat luas dan beragam, dimana jenis-jenis pasar ditentukan berdasarkan beberapa faktor, unsur dan mekanisme pasar.

Jenis Pasar Berdasarkan Wujudnya

Berdasarkan wujud dan bentuk fisiknya, macam-macam pasar dibagi menjadi dua yakni pasar nyata dan pasar abstrak. Berikut merupakan penjelasan pengertian pasar nyata dan pasar abstrak beserta definisi dan contohnya.

Pasar Nyata

Pengertian pasar nyata adalah pasar dimana penjual dan pembeli bertemu dan barang-barang yang akan diperjualbelikan dapat dibeli oleh pembeli. Pasar nyata juga disebut pasar konkrit atau pasar real. Dalam pasar nyata, penjual dan pembeli bertemu langsung untuk melakukan transaksi. Contoh pasar nyata misalnya adalah pasar swalayan atau pasar tradisional.

Pasar Abstrak

Pengertian pasar abstrak adalah pasar yang kegiatan jual beli barang atau jasa yang diperdagangkannya dilakukan berdasarkan contoh-contoh yang kualitasnya sudah ditentukan. Pasar abstrak juga disebut pasar tidak nyata. Dalam pasar abstrak, pedagangnya tidak menawar barang-barang yang akan dijual dan tidak membeli secara langsung tetapi hanya dengan menggunakan surat dagangannya saja. Contoh pasar abstrak adalah pasar online, pasar modal dan pasar saham.

Jenis Pasar Berdasarkan Jenis Barang yang Dijual

Berdasarkan jenis barang yang dijual, macam-macam pasar dibagi menjadi dua yakni pasar barang konsumsi dan pasar sumber daya produksi.

Jenis Pasar Berdasarkan Wilayahnya

Berdasarkan wilayahnya, bentuk-bentuk pasar dibagi menjadi empat yakni pasar lokal, pasar daerah, pasar nasional dan pasar internasional.

Jenis Pasar Menurut Strukturnya

Berdasarkan strukturnya, macam-macam pasar dibagi menjadi dua yakni pasar persaingan sempurna dan pasar persaingan tidak sempurna.

Jenis Pasar Berdasarkan Waktunya

Berdasarkan waktunya, jenis-jenis pasar dibagi menjadi lima yakni pasar harian, pasar mingguan, pasar bulanan, pasar tahunan serta pasar temporer atau sementara.

Pelajari Lebih Lanjut  

  1. Materi tentang fungsi pasar yomemimo.com/tugas/2010597
  2. Materi tentang  pengertian pasar yomemimo.com/tugas/3067527
  3. Materi tentang  pasar persaingan sempurna yomemimo.com/tugas/3072485

-----------------------------

Detil Jawaban  

Kelas: 10

Mapel: Ekonomi

Bab: 3

Kode: 10.12.3

Kata Kunci: pasar, jenis pasar, golongan pasar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh dsabella96 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 28 May 19