2. Samudera Pasai merupakan salah satu kerajaan Islam di Sumatra.

Berikut ini adalah pertanyaan dari elaineciu62327 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

2. Samudera Pasai merupakan salah satu kerajaan Islam di Sumatra. Bagaimana kegiatan perekonomian Kerajaan Samudera Pasai?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Perekonomian Samudra Pasai mengandalkan sektor perdagangan sebagai tumpuannya. Selain itu, Kerajaan Samudra Pasai memiliki mata uang sendiri untuk digunakan oleh masyarakatnya.

Penjelasan:

Kerajaan Samudra Pasai adalah kerajaan maritim yang menitikberatkan pada perdagangan dan pelayaran. Letak kerajaan yang strategis menyebabkan banyaknya pedagang asing dari Persia, Arab, dan Gujarat yang singgah di Samudra Pasai.

Selain berhubungan dengan pedagang asing, Kerajaan Samudra Pasai juga menjalin hubungan dengan Jawa. Para pedagang Jawa biasanya membawa beras ke Pasai untuk ditukarkan dengan lada. Saat itu, Kerajaan Samudra Pasai menjadi pusat per­dagangan internasional pertama yang mengekspor sutera dan lada. Dalam kegiatan ekonominya, masyarakat Kerajaan Samudra Pasai menggunakan mata uang kerajaannya sendiri, yaitu dirham. Mata uang tersebut berupa logam emas dengan tulisan arab pada sisi atas dan bawahnya.

Dengan demikian, perekonomian Samudra Pasai mengandalkan sektor perdagangan sebagai tumpuannya. Selain itu, Kerajaan Samudra Pasai memiliki mata uang sendiri untuk digunakan oleh masyarakatnya.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nadiarahmasafrila dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 01 Jun 22