Bagaimana peran usaha produksi bakso ikan dalam upaya pembangunan di

Berikut ini adalah pertanyaan dari iisfitrijaan3462 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Bagaimana peran usaha produksi bakso ikan dalam upaya pembangunan di bidang sosial,budaya,dan ekonomi?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Peran usaha produksi bakso ikan dalam upaya pembangunan di bidang sosial,budaya,dan ekonomi yaitu sebagai berikut:

  • Meningkatkan taraf perekonomian masyarakat kecil.
  • Meningkatkan kualitas kehidupan sosial dengan menyediakan makanan yang murah tetapi sehat.
  • Melestarikan budaya mengolah dan memakan panganan berbahan ikan terutama bakso ikan.

Pembahasan

Upaya pembangunan seharusnya memperhatikan kepentingan dan keterlibatan masyarakat untuk berperan serta baik langsung atau pun tidak langsung guna meningkatkan kesejahteraan hidupnya, bukan menyingkirkan mereka dalam proses pembangunan tersebut. Pembangunan usaha produksi pangan adalah salah satu cara yang paling masif dan berdampak baik bagi peningkatan perekonomian masyarakat di satu kawasan tertentu khususnya penduduk asli daerah tersebut.

Pada kenyataannya, banyak upaya pembangunan yang malah menyingkirkan masyarakat setempat karena kurangnya persiapan yang matang dari pemerintah daerah dalam mempersiapkan sumber daya manusia yang mampu bersaing dan mampu mengikuti proses pembangunan itu sendiri. Upaya pembangunan dalam kawasan tertentu, keberadaannya memiliki potensi yang kuat sebagai pendorong peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat dan daerah disekitarnya. Secara sengaja, terencana ataupun tidak penggunaan lahan/perubahan fungsi lahan akan terjadi.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang menjalin kerja sama dengan negara lain dalam upaya membangun bangsa di bidang ekonomi, sosial, dan budaya: yomemimo.com/tugas/128257

#BelajarBersamaBrainly #SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh debyharfiani dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 30 Apr 23