Apa yang dimaksud distributor?

Berikut ini adalah pertanyaan dari Sheely16 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Apa yang dimaksud distributor?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Salah satu jenis dari pelaku kegiatan ekonomi adalah distributor. Pengertiandaridistributor adalah orang yang menyalurkan suatu barang dari produsen hingga bisa sampai ke tangan konsumen.

Pembahasan

Kegiatan ekonomi adalah segala tindakan yang dilakukan oleh seorang manusia untuk bisa memenuhi kebutuhan hidupnya. Salah satu jenis dari kegiatan ekonomi yang juga sering disebut sebagai kegiatan perantara adalah distribusi. Kegiatan distribusi adalah kegiatan menyalurkan suatu barang dari produsen kepada para konsumen. Maka dari itu, kegiatan distribusi ini menjadi salah satu kegiatan ekonomi yang paling penting karena tanpa adanya kegiatan distribusi ini konsumen tidak bisa mendapatkan barang yang sudah diproduksi oleh produsen. Pihak yang melakukan kegiatan distribusi ini disebut dengan distributor. Tujuandari seorangdistributor melakukan kegiatan distribusi ini adalah untuk mendapatkan keuntungan ekonomi yang akan didapatkan atas balas jasa pengantaran barang dari produsen kepada konsumen.

Berikut adalah jenisdarikegiatan distribusi:

  • Distribusi langsung: kegiatan pengantaran yang dilakukan secara langsung oleh produsen barang itu sendiri.
  • Distribusi tidak langsung: kegiatan pengantaran yang dilakukan oleh pihak ketiga yang tidak tergabung dalam produsen.
  • Distribusi semi langsung: kegiatan pengantaran yang dilakukan oleh pihak yang masih tergabung dalam produsen, namun bukan produsen itu sendiri. Contohnya adalah adanya karyawan khusus pengantaran barang.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang tujuan kegiatan produksi yomemimo.com/tugas/25302315
  2. Materi tentang jenis kegiatan distribusi yomemimo.com/tugas/2603757
  3. Materi tentang jenis tindakan ekonomi yomemimo.com/tugas/52196

Detail jawaban

Kelas: 7

Mapel: IPS

Bab: 5 - Tindakan, Motif, dan Prinsip Ekonomi

Kode: 7.10.5

#TingkatkanPrestasimu #SPJ6

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sebastiandennis dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 07 Jun 15