Berikut ini adalah pertanyaan dari arsifaputrinow pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Portugis adalah bangsa Eropa pertama yang sampai ke Indonesia. Kolonisasi Portugis dimulai ketika Afonso de Albuquerque menaklukkan Malaka pada tahun 1511. Kota Malaka di Selat Malaka ini sangat penting sebaggai pusat perdagangan rempah-rempah saat itu. Setelah menguasai Malaka, maka Portugis mengirimkan kapal untuk melakukan pelayaran ke Maluku pada tahun 1512 yang dipimpin oleh Antonio de Abreu dan Francisco Serrao.
Sesampainya di Maluku, Portugis menjalin hubungan baik dengan Kesultanan Ternate. Portugis diijinkan untuk berdagang di Ternate oleh Sultan Ternate, sehingga pasukan Portugis dipimpin oleh Antonio de Azevedo membangun benteng atau feitoria di Bacan dan Ternate. Namun, hubungan dengan Ternate menjadi rusak karena keinginan Portugis untuk menguasai sepenuhnya perdagangan rempah-rempah.
Akhirnya, Gubernur Lopez de Mesquita membunuh Sultan Khairun pada tanggal 25 Februari 1570. Anak Sultan Khairun, Sultan Baabullah, melawan Portugis dalam peperangan selama 5 tahun berikutnya dan berhasil mengusir Portugis dari bumi Maluku untuk selamanya tahun 1575.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rafiktrinugroho04 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 08 Jun 23