5. Mengukur kemampuan sitem kelola dalam perekonomian merupakan contoh peran

Berikut ini adalah pertanyaan dari kaniapusvita7 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

5. Mengukur kemampuan sitem kelola dalam perekonomian merupakan contoh peran pemerintah sebagai .... a. regulator perekonomian b. konsumen c. produsen d. distributor​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Mengukur kemampuan sistem kelola dalam perekonomian merupakan contoh dari peran pemerintah sebagai Regulator Perekonomian (A).

Penjelasan:

Pada kegiatan ekonomi, pemerintah memiliki peranan penting sebagai salah satu pelaku ekonomi. Oleh karenanya, peranan penting tersebut yang juga dapat membantu menjalankan ekonomi negara. Adapun peranan pemerintah tersebut terdiri dari tiga peran yakni sebagai regulator, sebagai produsen dan juga sebagai konsumen. Berikut penjelasan lebih lanjut mengenai peran pemerintah tersebut :

  1. Sebagai Produsen, dimana pemerintah memiliki peran dalam menghasilkan suatu barang juga jasa yang mungkin dibutuhkan dalam masyarakat suatu negara. Pemerintah berperan sebagai produsen dengan cara mendirikan suatu perusahan yang berbentuk suatu badan usaha milik negara yang dikenal dengan BUMN. Produsen yang menghasilkan suatu barang ataupun jasa dimana BUMN ini akan menghasilkan yakni minyak (pertamina), baja (PT Krakatau Steel), listrik (PT PLN Persero), Semen (PT Semen Cibinong), pesawat, hukum dan keamanan, pos serta lainnya yang berada dibawa BUMN. Terdapat juga usaha milik pemerintah yang ada di daerah yang disebut sebagai BUMD.
  2. Peranan sebagai konsumen, dimana pemerintah yang juga menghasilkan barang tapi juga membutuhkan suatu barang atau jasa untuk dikonsumsi. Dalam hal ini contohnya yaitu pada peralatan kantor, perlengkapan kantor, bahkan perlengkapan perang.
  3. Ketiga sebagai regulator yang menjadi peran vital bagi pemerintah untuk menjalankan suatu negara termasuk perekonomian.  Untuk mengatur perekonomian, peran ini dengan cara mengatur kegiatan ekonomi juga membuat peraturan dan kebijakan yang berkaitan dengan kegiatan ekonomi tersebut. Kebijakan perekonomian tersebut diantaranya ada kebijakan fiskal, kebijakan moneter hingga kebijakan perdagangan internasional. Intinya, sebagai regulator pemerintah berperan yakni dalam menyiapkan arah untuk penyelenggaraan dan keseimbangan dari pembangunan agar sesuai dengan peraturan yang ada. Lalu, untuk meningkatkan sistem kebijakan dalam mengelola keuangan dan pengembangan ekonomi, pemerintah juga harus memelihara hubungannya dengan masyarakat agar dapat berkontribusi dengan yang lain bahkan peran ini juga harus bisa mengukur sistem kelola dalam perekonomian hingga memperhatikan nilai moral dalam sistem ekonomi.

Pelajari Lebih Lanjut :

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh equivocactor dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 13 Apr 22