Berikut ini adalah pertanyaan dari putriauliadhita1920 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Contoh Pelaksanaan Kewajiban Warga Masyarakat
Merangkum buku Pasti Bisa Pendidikan Pancasila Kewarganegaraan terbitan Tim Tunas Karya Guru (2017: 24), beberapa kewajiban sebagai warga masyarakat yang harus dilakukan dengan penuh tanggung jawab adalah sebagai berikut.
1. Menjaga Kerukunan di Lingkungan Masyarakat
Lingkungan masyarakat pada umumnya terdiri atas warga yang berbeda latar belakang agama, suku bangsa, maupun budaya. Agar tidak terjadi perpecahan, kerukunan antarwarga masyarakat harus selalu dijaga.
Salah satu cara menjaga kerukunan di lingkungan masyarakat adalah dengan saling menghormati dan menghargai perbedaan agar tercipta kehidupan yang damai dan tentram.
2. Menjalin Kerja Sama Antarwarga Masyarakat untuk Kepentingan Umum
Kepentingan umum atau kepentingan bersama harus diutamakan daripada kepentingan pribadi atau golongan. Antarwarga masyarakat harus terjalin kerja sama yang erat untuk memenuhi berbagai kepentingan umum.
Kerja sama tersebut hendaknya dibalut dengan sikap kekeluargaan dan gotong royong. Contoh kerja sama antarwarga masyarakat adalah pelaksanaan kerja bakti dalam rangka membangun sarana dan prasarana umum.
3. Menjaga Keamanan dan Ketertiban di Lingkungan Masyarakat
Keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat harus selalu dijaga dan dipelihara. Salah satu cara menjaga keamanan lingkungan adalah pelaksanaan kegiatan siskamling atau ronda malam.
Keadaan lingkungan yang aman dan tertib akan membuat warga merasa aman dan nyaman.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh natanaelkrisna32 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 12 Jul 23