apa pengertian dari.... 1. Nasionalisme 2. Solidaritas antar masyarakat 3. Toleransi 4. Peka terhadap

Berikut ini adalah pertanyaan dari nauraazakiyah pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Apa pengertian dari....1. Nasionalisme
2. Solidaritas antar masyarakat
3. Toleransi
4. Peka terhadap lingkungan
5. Jiwa ksatria
jawab dengan benar!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1. Nasionalme : suatu sikap politik atau pemahaman dari masyarakat suatu bangsa yang memiliki keselarasan kebudayaan dan wilayah. Juga memiliki kesamaan cita-cita dan tujuan sehingga timbul rasa ingin mempertahankan negaranya, baik dari internal maupun eksternal.

2. Solidaritas antar masyarakat : sikap yang dipunyai oleh masyarakat, dalam kaitannya dengan ungkapan perasaan masyarakat karena rasa senasib dan sepenanggungan terhadap orang lain, atau kelompok. Makna dari solidaritas sendiri sangat dekat arti rasa simpati dan empati karena didasarkan pada rasa kepedulian pada masyarakat

3. toleransi : Sikap toleransi antara lain adalah sikap menghargai pendapat atau pemikiran orang lain yang berbeda dengan kita, serta saling tolong-menolong antar sesama atau hidup berdampingan tanpa memandang suku, ras, agama, dan antar golongan.

4. Peka terhadap lingkungan : kemampuan untuk memahami lingkungan termasuk kebiasaan dalam kebersihan lingkungan kita, jadi kita memahami keadaan lingkungan dimanapun kita berada.

5. Jiwa ksatria : berjiwa besar, toleran, apabila berani berbuat maka berani bertanggung jawab, berani mengakui kesalahan dan kelemahan diri sendiri, mengakui kelebihan orang lain, pemaaf dan memiliki kasih sayang.

MAAF JIKA ADA JAWABAN YANG SALAH

"SEMOGA BERMANFAAT"

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh DafaArrazzaqFebrian dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 02 Jul 21