Berikut ini adalah pertanyaan dari syafiracinta69 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
1. Suku Jawa
Suku Jawa merupakan suku yang memiliki populasi terbanyak di Indonesia yang mencapai 41 persen jumlahnya. Suku yang tinggal di Pulau Jawa ini dikenal dengan alat musik Gamelan Jawa yang sudah menjadi tradisi turun temurun dari nenek moyang.
2. Suku Betawi
Suku Betawi merupakan suku asli keturunan dari pennduduk Batavia kala itu pada abad ke-17. Betawi juga disebut suku asli wilayah Jakarta. Suku Betawi ini dikenal dengan tradisi Ondel-Ondel yang telah populer dikenal di seluruh wilayah Indonesia.
3. Suku Sunda
Suku Sunda adalah suku yang menetap di provinsi Jawa Barat. Suku ini merupakan suku kedua terbesar di Indonesia setelah suku Jawa. Suku ini dikenal dengan alat musik angklung.
4. Suku Dayak
Suku Dayak adalah suku yang mendiami pulau Kalimantan. Suku Dayak dikenal dengan kesenian dan ritual kebudayaannya yang masih melekat.
5. Suku Batak
Suku Batak berasal dari Sumatera Utara dan tersebar di berbagai wilayah Indonesia. Suku ini terdiri dari beberapa bagian seperti Batak Toba, Batak Mandailing, Batak Karo dan Batak Pakpak.
6. Suku Bugis
Suku Bugis berasal dari provinsi Sulawesi Selatan. Suku ini banyak ditemukan di seluruh bagian wilayah Indonesia dan di luar negeri seperti Malaysia dan Singapura.
7. Suku Madura
Suku Madura merupakan suku asli dan mendiami pulau Madura yang terletak di Provinsi Jawa Timur. Suku Madura ini dikenal dengan kebudayaannya dan makanan khasnya.
8. Suku Banjar
Suku ini menetap di provinsi Kalimantan Selatan. Mayoritas profesi suku Banjar adalah pedagang dan pengusaha.
9. Suku Ambon
Suku Ambon merupakan campuran dari Austronesia dan Papua yang bermukim di Pulau Ambon. Suku Ambon memiliki 200 bahasa local dan memiliki bahasa sehari-hari yang bernama bahasa Kapata.
10. Suku Minang
Suku Minang merupakan suku yang berasal dari Sumatera Barat. Suku Minang ini dikenal dengan kebudayaannya seperti tari piring.
Penjelasan:
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Leklangga456 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 06 Jul 21