31.Sebuah bangsa yang merdeka memiliki tujuan yang akan dicapai. Jelaskan

Berikut ini adalah pertanyaan dari alfazyaramdhani pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

31.Sebuah bangsa yang merdeka memiliki tujuan yang akan dicapai. Jelaskan tujuan nasionalbangsa Indonesia yang tercantum dalam pembukaan UUD 1945!
32. Kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan harus diisi dengan kegiatan
positif. Sebutkan minimal tiga (3) upaya yang dilakukan dalam mengisi kemerdekaan!
33. ASEAN merupakan kerjasama yang berada di kawasan Asia Tenggara. Jelaskan tujuan
diadakannya kerjasama ASEAN tersebut!
34. Indonesia memiliki peran penting dalam organisasi ASEAN. Jelaskan peran Indonesia
dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi!
35. Kerjasama di dalam ASEAN memiliki manfaat bagi anggotanya. Jelaskan manfaat apa
saja yang diperoleh dari kerjasama tersebut!

Tolong ya kak!
jawab dengan singkat dan jelas:)​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

31.Tujuan nasional Bangsa Indonesia sebagaimana yang tercantum dalam Pembukaan UUD 1945 adalah melindungi segenap Bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi ...

32.Menghormati dan menghargai jasa tokoh-tokoh kemerdekaan dengan meneladani semangat kepahlawan.

Menjaga dan memelihara semangat persatuan kesatuan.

Belajar yang giat dan tidak bolos sekolah.

Menolong orang yang membutuhkan.

Menghormati kedua orang tua.

33.Meningkatkan perdamaian dan stabilitas regional yang dilakukan dengan jalan saling menghormati keadilan serta tertib hukum didalam hubungan diantara negara-negara di Kawasan Asia Tenggara.

34.Peranan yang dilakukan oleh bangsa Indonesia didalam melakukan kegiatan kerjasama dengan berbagai macam bentuk negara yang berada di kawasan Asia Tenggara pada bidang ilmu pengetahuan dan teknologi adalah : Melakukan pertukaran pelajar dan pengajar pada berbagai macam negara yang berada di wilayah Asia Tenggara

35.Manfaat politik dan kemananan ini meliputi kemanan kawasan, kesatuan dan sentralisasi ASEAN, pemberantasan kejahatan lintas negara, pertahanan, perdamaian, dan stabilitas kawasan, keamanan maritim, HAM, dan upaya perdamaian dan resolusi konflik.

Penjelasan:

FOLLOW AKU YAH :)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Chantika2618 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 31 May 21