Apa produk yang dihasil kan dan diekspor oleh tiap negara

Berikut ini adalah pertanyaan dari divaac3205 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Apa produk yang dihasil kan dan diekspor oleh tiap negara anggota asean? kenegara mmana produk tersebut di ekspor

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

negara ASEAN dan Asia tenggara sedikit berbeda ya. negara ASEAN berarti negara-negara di wilayah Asia tenggara yang sudah diakui masuk organisasi ASEAN. per Januari 2019, organisasi ASEAN belum mengakui masuknya Timor Leste.

produk ekspor dan negara tujuan ekspor utama dari negara ASEAN yaitu :

1. Indonesia

➡️ produk ekspor : minyak bumi dan gas, olahan makanan, minyak kelapa sawit, kayu, tekstil, produk berbahan kulit, karet, kopi, teh, cengkeh. negara tujuan ekspor utama : Amerika serikat, republik rakyat Tiongkok, Jepang, India, Singapura.

2. Thailand

➡️ produk ekspor : produk olahan minyak, perhiasan, produk kimia, karet, mesin dan komponen mesin, sayuran, beras. negara tujuan ekspor utama : republik rakyat Tiongkok, Amerika serikat, Jepang, Malaysia, Australia, Singapura, Indonesia, Swiss,

3. Brunei Darussalam

➡️ produk ekspor : minyak mentah, gas, bahan kimia, permesinan, peralatan mesin transportasi. negara tujuan ekspor utama : Jepang, Thailand, India, Taiwan.

4. Filipina

➡️ produk ekspor : produk elektronik, kerajinan kayu, alat dan mesin transportasi, bahan kimia, bahan pakaian, makanan olahan. negara tujuan ekspor utama : republik rakyat Tiongkok, Amerika serikat, Hongkong, Jepang, Singapura.

5. Malaysia

➡️ produk ekspor : peralatan listrik, bahan kimia, tekstil, produk karet, hasil olahan minyak bumi, mesin dan suku cadang. negara tujuan ekspor utama : Singapura, Amerika serikat, Jepang, Thailand, republik rakyat Tiongkok, Korea Selatan, Jerman, Indonesia, Vietnam.

6. Singapura

➡️ produk ekspor : mesin industri, minyak bumi, mesin dan alat transportasi, telepon, suku cadang mesin, makanan olahan. negara tujuan ekspor utama : republik rakyat Tiongkok, Malaysia, Hongkong, Indonesia, Amerika serikat, jepang, Korea, Australia, Taiwan.

7. Kamboja

➡️ produk ekspor : pakaian jadi, alas kaki, kapas, aluminium karet, beras. negara tujuan ekspor utama : Amerika serikat, republik rakyat Tiongkok, Perancis, Polandia, Thailand, Malaysia.

8. laos

➡️ produk ekspor : emas, tembaga, alat listrik, kayu dan produk kayu, pakaian jadi. negara tujuan ekspor utama : Thailand, republik rakyat Tiongkok, Vietnam.

9. Myanmar

➡️ produk ekspor : kayu jati, permata, beras, minyak bumi. negara tujuan ekspor utama : republik rakyat Tiongkok, India, Jepang, Korea Selatan, Jerman, indonesia, hongkong.

10. Vietnam

➡️ produk ekspor : telepon, aksesoris, beras, kopi, karet, bahan kimia. negara tujuan ekspor utama : Amerika serikat, republik rakyat Tiongkok, Taiwan, Indonesia, Korea Selatan, Malaysia.

Penjelasan:

yuk, pelajari juga meteri tentang Asia tenggara yang lainnya!

1. kenampakan alam di Asia tenggara

brainly.co.id./tugas/1354100

2. bentuk negara di Asia tenggara

brainly.co.id./tiga/3362638

DETAIL JAWABAN

kelas : 6

mapel : IPS

bab : kenampakan alam dan keadaan sosial di Indonesia dan negara-negara tetangga

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sheilaadinda180 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 25 May 22