12. Inti pelaksanaan pasar bebas adalah...a. tidak ada regulasi /

Berikut ini adalah pertanyaan dari gracemanalugm2020 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

12. Inti pelaksanaan pasar bebas adalah...a. tidak ada regulasi / kebijakan bea keluar dan masuk suatu barang
b. pemerintah berkewajiban penuh mengatur system perdagangan
C. bea cukai tidak berfungsi lagi
d. tidak ada persaingan antara pengusaha​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pasar bebasadalah suatu kondisiperdagangan internasional yang ada di dalam suatu kawasan, intidaripelaksanaannya adalah (A) tidak ada regulasi atau kebijakan yang dibuat pemerintah mengenai bea keluar dan masuk barang.

Pembahasan

Pilihan (A) benar karena pada dasarnya pasar bebas adalah suatu kondisi di mana perdagangan internasional bisa terjadi secara bebas dan mudah karena tidak adanya kebijakan yang dibuat oleh pemerintah sehingga bisa menghalangi perdagangan internasional. Pasar bebas ini lahir karena adanya beberapa negara yang melakukan diskriminasi terhadap kegiatan perdagangan internasional yang terjadi di negaranya.

Pilihan (B), (C), dan (D) salah karena:

  • Pilihan (B): sama sekali bertentangan dengan apa yang menjadi konsep dari pasar atau perdagangan bebas. Kebijakan yang dibuat oleh pemerintah mengenai perdagangan internasional ini memang bisa menghalangi kegiatan perdagangan internasional. Kebijakan seperti larangan ekspor impor, tarif impor, dan juga kuota impor bisa menghalangi kegiatan ekspor impor yang terjadi di negara tersebut.
  • Pilihan (C): pada dasarnya, bea cukai masih memiliki fungsi dalam pasar bebas. Namun, bea cukai ini hanya berupa bea masuk suatu barang ke dalam negeri yang berkaitan dengan biaya angkut.
  • Pilihan (D): dengan adanya pasar bebas, persaingan yang ada di suatu negara akan meningkat secara signifikan. Hal ini bisa terjadi karena mudahnya produk dari luar negeri untuk masuk ke dalam negeri. Selain itu, pasar bebas juga memudahkan tenaga kerja dari luar negeri untuk bekerja di dalam negeri.

Berikut adalah beberapa bentukdarikebijakan perdagangan internasional:

  • Tarif impor: adanya biaya yang dikenakan pada barang-barang dari luar negeri yang memasuki wilayah dalam negeri. Perkenaan tarif ini akan meningkatkan harga jual barang luar negeri di dalam negeri sehingga produk dalam negeri bisa bersaing.
  • Larangan impor ekspor: adanya larangan melakukan tindakan ekspor atau impor terhadap suatu komoditas di negara tersebut. Biasanya larangan ini akan dikenakan pada bahan baku yang dibutuhkan oleh produsen dalam negeri.
  • Kuota impor: adanya pembatasan jumlah terhadap barang dari luar negeri yang masuk ke dalam negeri. Terbatasnya jumlah ini akan meningkatkan harga jual dari barang luar negeri di dalam negeri sehingga produk dalam negeri bisa bersaing.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang tantangan perdagangan internasional di era perdagangan bebas

yomemimo.com/tugas/27275927

Materi tentang manfaat perdagangan internasional

yomemimo.com/tugas/1616258

Materi tentang faktor yang mendorong terjadinya perdagangan internasional

yomemimo.com/tugas/28327188

Detail jawaban

Kelas: 9

Mapel: IPS

Bab: 7 - Perdagangan Internasional

Kode: 9.10.7

#TingkatkanPrestasimu 

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sebastiandennis dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 05 Jun 21