Apa pengertian hubungan sosial

Berikut ini adalah pertanyaan dari 73672 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Apa pengertian hubungan sosial

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pengertian HUBUNGAN SOSIAL adalah hubungan yang bersifat timbal balik di antara manusia sehingga saling mempengaruhi satu sama lain sebagai bagian dari pemenuhan kebutuhan dasar terkait kedudukan manusia sebagai makhluk sosial.

» PEMBAHASAN

Hubungan sosial seringkali juga ditulis sebagai interaksi sosial. Jika didasarkan pada jumlah pelakunya maka bentuk-bentuk hubungan sosial ini terbagi 3, yakni:

  • Hubungan sosial antarmanusia, melibatkan interaksi perseorangan dengan perseorangan.
  • Hubungan sosial antarkelompok, melibatkan interaksi antara kumpulan orang satu dengan kumpulan orang lainnya.
  • Hubungan sosial antara individu dengan kelompok, melibatkan perseorangan dengan sekelompok orang.

Terdapat dua syarat mutlak agar disebut sebagai hubungan sosial, yakni:

  1. Adanya kontak sosial.
  2. Adanya komunikasi.

Hubungan sosial sendiri bisa bermuara pada dua hal, yakni:

  1. Proses sosial asosiatif yang bersifat positif sehingga mengarah ke kerja sama.
  2. Proses sosial disosiatif yang bersifat negatif sehingga mengarah ke konflik dan perpecahan.

» PELAJARI LEBIH LANJUT

• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •

» Detail Jawaban

Kelas      : 3 SMP

Mapel    : IPS

Bab        : Bab 5 - Perubahan Sosial

Kode      : 9.10.5

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh varlord dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 12 Jun 16