Jelaskan tentang perjuangan diplomasi perundingan (4 perundingan) dan perjuangan fisik

Berikut ini adalah pertanyaan dari adepewalis3015 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jelaskan tentang perjuangan diplomasi perundingan (4 perundingan) dan perjuangan fisik (8 pertempuran) yang terjadi dalam rangka mempertahankan kemerdekaan Indonesia !​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jelaskan tentang perjuangan diplomasi perundingan (4 perundingan) dan perjuangan fisik (8 pertempuran) yang terjadi dalam rangka mempertahankan kemerdekaan Indonesia !

Pembahasan :

Perjuangan fisik mempertahankan kemerdekaan RI

  • Insiden bendera di Surabaya.

Insiden Hotel Yamato adalah peristiwa perobekanwarna biru padabendera Belanda yang berkibar di Hotel Yamato (kini Hotel Majapahit) pada tanggal 19 September 1945 yang didahului oleh gagalnya perundingan antara Soedirman (residen Surabaya) dan W. V. C. Ploegman untuk menurunkan bendera Belanda.

  • Pertempuran lima hari di Semarang.

Pertempuran Lima Hari adalah serangkaian pertempuran antara rakyat Indonesia melawan tentara Jepang di Semarang pada masa transisi kekuasaan ke Belanda yang terjadi pada tanggal 15–19 Oktober 1945. Dua penyebab utama pertempuran ini adalah karena larinya tentara Jepang dan tewasnya dr. Kariadi.

  • Pertempuran 10 November di Surabaya.

Pertempuran Surabaya merupakan pertempuran tentara dan milisi pro-kemerdekaan Indonesia dan tentara Britania Raya dan India Britania. Puncaknya terjadi pada tanggal 10 November 1945.

  • Peristiwa palagan Ambarawa.

Palagan Ambarawa adalah sebuah peristiwa perlawanan rakyat terhadap Sekutu yang terjadi di Ambarawa, sebelah selatan Semarang, Jawa Tengah.

  • Pertempuran Medan Area.

Pada 10 Desember 1945, Sekutu dan NICA menyerang Kota Medan. Akibatnya banyak korban jiwa dari pihak Sekutu dan Indonesia berjatuhan. Pertempuran ini terus berlangsung, hingga April 1946, Sekutu menguasai Kota Medan.

Perundingan diplomasi

  • Diplomasi Beras Tahun 1946.

Tujuan Sutan Sjahrir melakukan Diplomasi Beras dengan India tidak hanya untuk alasan kemanusiaan, namun juga demi kepentingan politik Indonesia.

Pada 18 Mei 1946, Indonesia berhasil melakukan diplomasi dengan India dan mengirimkan 500.000 ton beras kepada K.L Punjabi yang merupakan perwakilan India di Indonesia.

  • Perundingan Linggarjati.

Perundingan Linggarjati atau Perundingan Cirebon adalah suatu perundingan antara Indonesia dan Belanda di Linggarjati, Jawa Barat yang menghasilkan persetujuan mengenai status kemerdekaan Indonesia.

  • Perundingan Renville.

Perjanjian Renville adalah perjanjian antara Indonesia dengan Belanda yang terjadi pada tanggal 8 Desember 1947 sampai 17 Januari 1948 di atas geladak kapal perang Amerika Serikat sebagai tempat netral USS Renville, yang berlabuh di Jakarta.

  • Konferensi Asia di New Delhi.

Konferensi Hubungan Asiaberlangsung diNew Delhi, India dari tanggal 23 Maret hingga 2 April 1947. Konferensi ini diselenggarakan oleh Perdana Menteri Jawaharlal Nehru, yang saat itu memimpin suatu pemerintahan sementara yang sedang mempersiapkan Kemerdekaan India, yang terwujud pada 15 Agustus 1947.

  • Perundingan Roem - Royen.

Perjanjian Roem-Roijen adalah sebuah perjanjian antara Indonesia dengan Belanda yang dimulai pada tanggal 14 April 1949 dan akhirnya ditandatangani pada tanggal 7 Mei 1949 di Hotel Des Indes, Jakarta. Namanya diambil dari kedua pemimpin delegasi, Mohammad Roem dan Herman van Roijen.

  • Konferensi Meja Bundar (KMB).

Konferensi Meja Bundar adalah sebuah pertemuan yang dilaksanakan di Den Haag, Belanda, dari 23 Agustus hingga 2 November 1949 antara perwakilan Republik Indonesia, Belanda, dan BFO, yang mewakili berbagai negara yang diciptakan Belanda di kepulauan Indonesia.

Pelajari lebih lanjut

Sidang BPUPKI :

yomemimo.com/tugas/39909222

Bhinneka tunggal Ika :

yomemimo.com/tugas/39880240

Detail Jawaban

Materi : PPKN

Kelas : XI

Kode kategorisasi : 6.8.0.4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Hoover98 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 28 Jun 21