Tuliskan lima macam alat atau teknologi komunikasi kuno dan modern

Berikut ini adalah pertanyaan dari nabilafirz pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tuliskan lima macam alat atau teknologi komunikasi kuno dan modern beserta kelebihan dan kekurangan?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Kentongan

Macam-macam alat komunikasi tradisional yang pertama adalah kentongan. Kentongan adalah alat komunikasi tradisional yang sampai sekarang masih banyak digunakan. Suara khas yang dihasilkan kentongan membuat alat ini mudah dikenali sebagai sinyal atau tanda untuk mengumpulkan orang,

Zaman dahulu, masyarakat Indonesia menggunakan kentongan untuk alat komunikasi masa, sebagai pertanda jika ada kejadian berbahaya seperti maling, gempa bumi, atau orang yang meninggal dunia. Salah satu isyarat nada kentongan yang paling populer adalah ketika Anda mendengar ketukan tempo pelan berarti menandakan kondisi aman. Sementara jika terdengar suara kentongan dengan tempo cepat maka menjadi pertanda bahaya datang.

2. Teropong Kaleng

Macam-macam alat komunikasi tradisional yang selanjutnya adalah teropong kaleng. Meski identik dengan mainan anak-anak, tetapi teropong kaleng bisa juga digunakan sebagai alat untuk menunjang komunikasi sederhana. Cara kerja teropong kaleng juga sangat sederhana, yakni menggunakan kaleng sebagai isolator suara dan tali memanjang sebagai perambat suara yang menghubungkan dua orang. Syarat utama agar teropong kaleng ini bisa bekerja adalah dengan menegangkan tali agar tidak sampai kendur atau longgar.

3. Lonceng

Macam-macam alat komunikasi tradisional yang selanjutnya adalah lonceng. Lonceng adalah sebuah benda terbuat dari logam yang bisa menghasilkan suara. Sama seperti kentongan, lonceng juga menjadi alat komunikasi tradisional yang bisa membuat para pendengarnya paham akan suatu kejadian dan apa saja yang harus dilakukan. Dahulu kala, lonceng digunakan sebagai alat komunikasi untuk mengumpulkan orang, mengingatkan waktu ibadah, hingga menjadi sinyal bahaya.5. Daun Lontar

Macam-macam alat komunikasi tradisional yang selanjutnya adalah daun lontar. Orang jaman dulu memang sudah menggunakan bahasa tulisan sebagai alat komunikasi yang tepat. Alat komunikasi surat-menyurat di Indonesia telah dimulai sejak masa kerajaan Pajajaran, Tarumanegara, Sriwijaya, Mataram, dan Majapahit. Daun lontar inilah yang di pakai untuk bahan kerajinan serta naskah, pada jaman itu daun lontar menjadi sangat lazim digunakan.

4. Burung Merpati

Macam-macam alat komunikasi tradisional yang selanjutnya adalah burung merpati. Merpati adalah hewan cerdas yang mampu mengenali arah. Dengan latihan khusus, merpati bisa menjadi hewan penyampai pesan dari satu tempat ke tempat lain. Apalagi, kecepatan terbang merpati juga cukup tinggi. Biasanya, pesan digulung kemudian diletakkan pada tempat khusus yang ada pada kaki burung merpati. Burung merpati akan terbang sesuai dengan arah yang sudah diajarkan. Namun, tidak selamanya arah terbang merpati akurat.

5. Bedug

Bedug adalah sebuah alat komunikasi tradisional dengan bahan tabung kayu dan juga kulit kambing. Kuliit kambing dipakai sebagai permukaan yang dipukul dengan menggunakan tongkat kayu tumpul. Bedug tidak hanya dipakai di Indonesia, di Jepang misalnya, alat tradisional semacam bedug juga ada dan dinamai wakaido. Di Indonesia, bedug dipakai sebagai panggilan untuk salat sebelum azan berkumandang. Kulit kambing digunakan, karena selain tahan lama, kulit kambing juga kuat dan tidak mudah sobek meskipun dipukul setiap hari.

Penjelasan:

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh kamaludina907 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 11 Jan 22