Bagaimana proses penemuan pensil hingga menjadi bentuk pensil seperti sekarang

Berikut ini adalah pertanyaan dari jjaegunnazi pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Bagaimana proses penemuan pensil hingga menjadi bentuk pensil seperti sekarang dengan proses pembuatan yang lebih moderen?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:Pensil Sejarah dan perkembanganya

Sains dan Teknik  

Pensil Sejarah dan perkembanganyav

Pensil Sejarah dan perkembanganya - Pensil sebagai alat tulis yang sudah ada sejak zaman dahulu kala hingga saat ini terus mengalami perkembangan baik secara bentuk, fungsi maupung teknologinya.

Sejarah

Pada awalnya pensil terbuat dari batu bukan dari kayu yang seperti kalian gunakan sekarang. Batu tersebut diasah ujungnya hingga tajam. Sebenarnya batu itu digunakan oleh manusia purba untuk membunuh dan menguliti binatang. Lalu, sekitar 24.000 tahun sebelum masehi, mereka menggunakannya untuk menulis. Berbeda dengan kita yang menulis di atas kertas, para manusia purba menulis di atas batu.

Tulisan mereka juga bukan berupa huruf dan angka, tetapi berupa gambar kegiatan dan sesuatu yang mereka lihat. Seperti, berburu binatang, mengasah batu, menanam, menangkap ikan, dan gambar binatang. Gambar-gambar tersebut banyak ditemukan di dinding gua di daerah Namibia, bagian barat daya Afrika.

Selain terbuat dari batu, ada juga pensil yang terbuat tulang binatang atau logam yang dibentuk agar ujungnya tajam dan bisa digunakan untuk menulis. Nah, untuk pensil yang kita gunakan pada saat ini adalah alat tulis dan lukis yang awalnya terbuat dari grafit murni. Penulisan dilakukan dengan menggoreskan grafit tersebut ke atas media. Namun grafit murni cenderung mudah patah, terlalu lembut, memberikan efek kotor saat media saat bergesekan dengan tangan, dan mengotori tangan saat dipegang. Karena itu kemudian diciptakan campuran grafit dengan tanah liat agar komposisinya lebih keras. Selanjutnya komposisi campuran ini dibalut dengan kertas atau kayu.

Penemu Pensil Pertama di Dunia

Orang yang pertama kali menemukan pensil dengan campuran bubuk grafit dan tanah liat adalah seorang Insinyur dari Prancis, namanya Nicolas-Jacques Conte. Pensil-pensil yang kita gunakan sekarang yang memiliki bentuk batangan merupakan temuan dari Nicolas J Conte.

Pensil yang pada awalnya terlihat kurang praktis, lalu oleh Insinyur Nicolas-Jaques Conte dibuatlah pensil dari campuran bubuk granit dengan tanah liat yang dilapisi kertas dan kayu. Beliau juga membentuk campuran itu menjadi batangan dan membakarnya dalam perapian.

Hasilnya, pensil menjadi nyaman dan mudah digunakan. Dari percobaannya itu, Insinyur Nicolas berhasil juga membuat isi pensil yang menghasilkan berbagai gradasi warna hitam dengan mengubah-ubah perbandingan grafit terhadap tanah liatnya.

Pada 30 Maret 1858 Hymen Lipman dari Philadelphia, Pennsylvania, Amerika Serikat mematenkan pensil dengan ujung penghapus. Namun kemudian paten ini dibatalkan dengan alasan sebenarnya tidak ada penemuan hal baru dari pensil tersebut. Kemudian Peraut mekanik ditemukan pada tahun 1880 dan dengan cepat menjadi sangat populer.

kasih tercerdas

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ryanjosodipoero dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 09 Dec 21