apa yang dimaksud dengan kamadhatu rupadhatu dan arupadhatu pada bagian-bagian

Berikut ini adalah pertanyaan dari cherry039asz pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Apa yang dimaksud dengan kamadhatu rupadhatu dan arupadhatu pada bagian-bagian dari candi​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Kamandhatu adalah tingkatan dasar atau bagian paling bawah candi Borobudur yang merupakan perlambang hawa nafsu, alam tempat bersemayamnya kesenangan duniawi, alam para manusia yang prilakunya masih diikat hawa nafsu. ...

Rupadhatu merupakan tingkatan kedua dari susunan candi Borobudur relief Karmawibhangga. Relief ini secara umum menggambarkan sebab akibat atau hukum karma. Letak Rupadhatu berada di atas Kamandhatu dan di bawah Arupadhatu. Rupadhatu merupakan perlambang alam dimana hawa nafsu dan keinginan yang bersifat duniawi sudah terbebas dari diri manusia dan juga tidak lagi diikat karma namun masih diikat oleh bentuk bentuk fisik atau rupa dalam arti manusia masih memandang sebatas pada dunia wujud atau dunia nyata. Pada bagian rupadhatu terdapat 1.300 panil dengan beragam relief seperti Jataka, avadana, Lalitavistara dan juga Gandawyuha.

Arupadhatu merupakan tingkat paling atas dari candi Borobudur dan menjadi perlambang dari alam yang sudah terbebas dari hawa nafsu, masalah masalah duniawi dan juga tidak terikat pada karma, pada wujud (tidak berwujud) atau rupa (tidak berupa). Arupadhatu disebut juga alamnya para dewa dan perlambang kesucian Budha dimana kebahagiaan sejati berada. Arupadhatu merupakan lawan dari Kamandhatu.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh bungasheza09 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 22 Jul 21