Berikut ini adalah pertanyaan dari siyubi4369 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Kondisi wilayah Indonesia yang memiliki kenampakkan alam yang beraneka ragam, dapat berpengaruh terhadap...
"Kehidupan manusia"
Pembahasan
Permukaan bumi memiliki berbagai bentuk, ada gunung, pegunungan, dataran rendah, dataran tinggi dan lembah. Beragamnya bentuk muka bumi tersebut menyebabkan adanya perbedaan potensi wilayah, misalnya kondisi iklim, tingkat kesuburan tanah, kondisi hidrologi (ketersediaan air) dan kandungan mineral.
Oleh karena itu, perbedaan potensi di suatu daerah akan berpengaruh terhadap kehidupan makhluk hidup (hewan, tumbuhan dan manusia).
Berikut kondisi wilayah dan hubungannya dengan kehidupan manusia di Indonesia :
→ Kehidupan di dataran tinggi dan pegunungan
Daerah dataran tinggi dan pegunungan merupakan hasil dari proses vulkanisme yang memiliki tanah yang subur, Selain itu suhu udara sejuk, bercurah hujan tinggi, pemandangan alam indah dan memiliki endapan mineral.
Potensi seperti itu mengakibatkan kehidupan manusia nya, seperti hidup mengelompok, bermata pencaharian petani, perkebunan, pemandu wisata, penyedia jasa wisata bahkan penambang mineral.
→ Kehidupan di dataran Pantai (pesisir)
Dataran pantai cenderung landai, datar dan memiliki pemandangan indah. Penduduk yang tinggal di sekitar pantai umumnya bermata pencaharian sebagai nelayan, petani tambak, pemandu wisata dan penyedia layanan wisata.
→ Kehidupan di dataran rendah
Dataran rendah umumnya bersifat subur, relatif datar, dan memiliki cadangan air yang cukup. Penduduk umumnya bermata pencaharian sebagai petani, peternak, dan lain - lain. Kota - kota besar di Indonesia banyak yang terletak di daerah dataran rendah yang dekat dengan aliran sungai. Karena pada daerah ini mudah untuk membangun sarana transportasi, tata air dan pembangunan permukiman, disebabkan karena lereng nya yang datar. Contohnya adalah kota Jakarta, Surabaya, Medan, Semarang dan Banjarmasin.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh inai6604 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 05 Aug 21