Berikut ini adalah pertanyaan dari sepedaantik pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
3. Tuliskan garis lintang Negara Indonesia!
4. Sebutkan ketampakan alam yang ada di perairan!
5. Bagaimana tempat tinggal masyarakat yang tinggal di gunung?
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
1. Menurut ilmu geografi, garis lintang adalah sebuah garis khayal yang digunakan untuk menentukan lokasi di Bumi yang berpusat pada garis khatulistiwa.
2. Dalam geografi, garis khatulistiwa atau ekuator merupakan sebuah garis khayal yang membentang mengelilingi Bumi dan membagi Bumi menjadi dua bagian yang sama, yaitu belahan bumi utara dan belahan bumi selatan
3. Secara astronomis, Indonesia terletak di 6° LU (Lintang Utara) - 11° LS (Lintang Selatan) dan 95° BT (Bujur Timur) - 141° BT (Bujur Timur).
4. Kenampakan alam perairan :
a. sungai
b. danau
c. rawa
d. laut
e. selat
f. teluk
g. samudera
h. pantai
5. Tempat tinggal penduduk yang berada di wilayah pegunungan biasanya berbentuk mengelompok pada daerah yang cukup datar. Bentuk rumah yang mengelompok tersebut membentuk kekerabatan yang begitu kuat, rukun damai, serta mengutamakan kepentingan bersama. Udara di daerah pegunungan tergolong sejuk. Selain itu, di daerah pegunungan juga sering terjadi hujan. Karena hujan sering turun, tanah yang ada di sekitarnya menjadi subur dan banyak mengandung humus. Karena kesuburan tanahnya itu, maka banyak penduduk di daerah pegunungan yang mencari nafkah di bidang pertanian dan perkebunan. Salah satu tanaman yang ditanam di daerah pegunungan adalah kina, kopi, sayur-sayuran, dan buah-buahan.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh lusiana00 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 22 Jul 21