Apakah persatuan rakyat dengan tentara dapat mengalahkan Belanda Jelaskan alasanmu​

Berikut ini adalah pertanyaan dari meliafatimah09 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Apakah persatuan rakyat dengan tentara dapat mengalahkan Belanda Jelaskan alasanmu​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Iya, persatuan rakyat dengan tentara bisa mengalahkan Belanda. Alasanya sebagai berikut:

  • Karena persatuan dan kesatuan akan menghimpun kekuatan semakin besar dan kuat.
  • Tentara Indonesia sendiri, utamanya di awal masa kemerdekaan, masih minim (jumlah) sumber daya dan peralatan sehingga sulit menjadi tumpuan kekuatan utama. Tenaga rakyat kemudian hadir melengkapi kekuatan tersebut yang mereka laksanakan secara sukarela sehingga Belanda bisa dikalahkan. Contoh perjuangan yang melibatkan rakyat dan tentara adalah Pertempuran Surabaya.

» Pembahasan

Indonesia adalah bangsa yang sebelum merdeka telah dijajah ratusan tahun lamanya oleh banyak bangsa. Setelah menyatakan kemerdekaannya pun Indonesia masih harus dihadapkan dengan keinginan penjajah menguasai kembali nusantara. Tentu kemarahan rakyat bergejolak dan membuat mereka ikut aktif bekerja sama dengan tentara untuk mengusir penjajah dari Indonesia. Selain pada Pertempuran Surabaya, sikap rakyat yang berkomitmen membantu tentara juga terlihat pada peristiwa BANDUNG LAUTAN API. Rakyat bekerja sama membakar rumah mereka beramai-ramai agar penjajah tidak bisa menjadikan Bandung sebagai markas. Tindakan ini tentu hanya akan lahir dari hati yang benar-benar mencintai tanah air yang dibuktikan dengan kerelaan untuk berkorban.

Persatuan dan kesatuan sesungguhnya adalah modal dasar bagi Indonesia dalam memerdekakan diri dan mempertahankan kemerdekaannya. Selama ratusan tahun berjuang, kemerdekaan baru bisa terwujud lewat proklamasi setelah bangsa ini mengenal nasionalisme dan semangat kebangsaan yang terwujud dalam Kebangkitan Nasional.

» Pelajari Lebih Lanjut

  1. Materi tentang cara menjaga persatuan dan kesatuan yomemimo.com/tugas/4025304
  2. Materi tentang apa yang dimaksud dengan persatuan dan kesatuan yomemimo.com/tugas/99721
  3. Materi tentang manfaat persatuan dan kesatuan yomemimo.com/tugas/31146935

• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •

» Detail Jawaban

Kelas      : 3 SMP

Mapel    : IPS

Bab        : Perjuangan Mempertahankan Kemerdekaan (1945-1949)

Kode      : 9.10.3

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh varlord dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 09 Nov 21