Apa yang dilakukan sekutu setelah mallaby tewas dalam pertempuran dengan

Berikut ini adalah pertanyaan dari sarifatwa9 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Apa yang dilakukan sekutu setelah mallaby tewas dalam pertempuran dengan rakyat Surabaya? ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Yang dilakukan sekutu setelah Mallaby tewas yakni memberikan ultimatum kepada rakyat Surabaya untuk menyerahkan diri tanpa syarat. Ultimatum ini memicu timbulnya pertempuran antara Sekutu dengan rakyat Surabaya yang pecah pada tanggal 10 November 1945.

Penjelasan:

Pertempuran Surabaya adalah peperangan antara tentara Indonesia melawan tentara Inggris yang terjadi pada 27 Oktober - 20 November 1945 di Surabaya. Puncak peristiwa ini yakni pada tanggal 10 November 1945.

Tentara Inggris mendarat di Surabaya pada 25 Oktober 1945. Mereka tergabung dalam tentara sekutu atau Allied Forces Netherlands East Indies (AFNEI). Selain tentara Inggris, tentara Belanda yang tergabung dalam Netherlands Indies Civil Administration (NICA) juga ikut membonceng mendarat di Surabaya.

Pertempuran Surabaya dipicu insiden Hotel Yamato. Saat itu, tentara Belanda mengibarkan bendera Belanda di puncak Hotel Yamato. Peristiwa ini membuat kegaduhan di kalangan penduduk Surabaya.

Selang beberapa waktu, komandan militer Inggris Jenderal Mallaby tewas saat melewati Jembatan Merah. Kematian Mallaby membuat tentara Inggris marah besar. Robert Mansergh yang menggantikan posisi Mallaby, mengeluarkan ultimatum bahwa pada 10 November 1945 Indonesia harus menyerahkan semua persenjataan dan menghentikan perlawanan terhadap Inggris dan Belanda.

Ultimatum itu tidak membuat tentara dan rakyat Surabaya takut sehingga rakyat enggan memenuhi ultimatum tersebut. Namun sebaliknya, ultimatum tersebut membuat semangat rakyat Surabaya bergelora untuk mempertahankan kemerdekaan dan kelaudalatan Indonesia. Maka, terjadilah pertempuran antara rakyat Surabaya dengan pihak sekutu pada tanggal 10 November 1945.

Saat itu Sutomo atau yang lebih dikenal dengan Bung Tomo membakar semangat para pejuang dengan memberikan semboyan "Merdeka atau mati!". Pada pukul 06.00 pagi tanggal 10 November, Inggris melancarkan serangan. Peperangan pun terjadi. Ribuan pejuang Indonesia meninggal dunia. Indonesia kalah dalam perang ini.

Meskipun kalah, perlawanan ini dianggap berhasil memukul tentara Inggris dan mendapatkan perhatian internasional. Indonesia tetap berhasil mempertahankan kemerdekaan.

Pelajari lebih lanjut:

  1. Peristiwa 10 November 1945: yomemimo.com/tugas/5243323
  2. Perjuangan Rakyat Indonesia mempertahankan kedaulatan: yomemimo.com/tugas/39286308

----------------------------------------------------------        

Detail jawaban  

Kelas: 11

Mapel: Sejarah

Bab: Bab 6 - Perjuangan Mempertahankan Kemerdekaan

Kode: 11.3.6

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sailasyafifap5lytz dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 07 May 22