intraksi manusia dgn lingkungan alam, dan lingkungan sosial !Cepet ya

Berikut ini adalah pertanyaan dari zakyzika7 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Intraksi manusia dgn lingkungan alam, dan lingkungan sosial !

Cepet ya kak,,tolong bntuu:(​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

*Interaksi antara manusia dan alam dapat dikelompokkan menjadi dua, yaitu

a. Interaksi manusia yang menyesuaikan diri dengan alam contohnya adalah hidup dekat dengan sumber makanannya. Manusia menyesuaikan waktu tanam dengan musim penghujanan, waktu untuk berlayar menyesuaikan dengan keadaan cuaca, menghindari tinggal di daerah rawan bencana alam, dan lain-lain.

b. Interaksi manusia yang mendominasi alam. Ilmu pengetahuan dan teknologi yang miliki manusia cenderung melakukan upaya mengambil sumber daya alam. Bahkan, manusia berupaya memodifikasi cuaca dengan mengembangkan teknologi hujan buatan.

*Interaksi manusia dengan Lingkungan Sosial.

Manusia perlu berhubungan atau berkomunikasi dengan yang lainnya. Proses sosial akan terjadi kalau ada interaksi sosial. Interaksi sosial adalah hubungan-hubungan antara orang perorangan, antara kelompok manusia, maupun antara orang perorangan dan kelompok manusia. Dalam interaksi sosial, hubungan yang terjadi harus secara timbal balik dilakukan oleh kedua belah pihak. Artinya kedua belah pihak harus saling merespons. Proses interaksi sosial akan terjadi apabila di antara pihak yang berinteraksi melakukan kontak sosial dan komunikasi. Kontak sosial dan komunikasi dapat dilakukan melalui surat-menyurat, telepon, sms, dan lain-lain.

Kontak sosial juga dapat berlangsung dalam tiga kegiatan atau bentuk seperti ;

a. Antara orang perorangan. Contohnya, seorang bayi yang baru lahir, ia akan melakukan kontak sosial dengan ibunya dan keluarga secara langsung.

b. Antara perorangan dengan kelompok. Misalnya, seorang siswa sedang belajar bersama atau berdiskusi dalam kelompok belajarnya.

c. Antara kelompok dengan kelompok. Contohnya, seperti kelompok pelajar dari suatu sekolah melakukan studi banding ke sekolah yang lain.

Tema3Kelas5

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Nisaofficial1710 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 02 Jun 22