Jelaskan masing-masing penyebab Thailand memiliki tiga julukan yaitu Negeri gajah

Berikut ini adalah pertanyaan dari alfbhay12 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan masing-masing penyebab Thailand memiliki tiga julukan yaitu Negeri gajah putih negara seribu pagoda dan rumah rakyat merdeka​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Thailand adalah salah satu negara yang terdapat di kawasan Asia Tenggara. Thailand memiliki berbagai julukan, seperti negeri seribu pagoda, negeri gajah putih, tanah merdeka, lumbung padi asia, serta golden triangle. Berikut penjelasannya :

Negeri Seribu Pagoda, alasan Thailand mendapat julukan Negeri Seribu Pagoda karena di Negara Thailand banyak sekali bangunan-bangunan berupa kuil/pagoda yang sangat mudah untuk dijumpai.

Negeri Gajah Putih, alasan Thailand mendapat julukan Negeri Gajah Putih karena hewan Gajah Putih merupakan hewan yang hanya terdapat di Thailand, selain itu hewan Gajah Putih merupakan hewan yang disucikan oleh mayoritas penganut kepercayaan di negara Thailand.

Tanah Merdeka/Tanah Kebebasan/Rumah Rakyat Merdeka, alasan Thailand mendapat julukan ini karena dalam sejarahnya Thailand merupakan satu-satunya negara di kawasan Asia Tenggara yang tidak pernah mengalami penjajahan oleh negara lain.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh riptoripto55 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 12 May 22