Uraikan Salah satu tokoh proklamator!​

Berikut ini adalah pertanyaan dari nyuli1875 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Uraikan Salah satu tokoh proklamator!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Bung Karno merupakan tokoh pertama dalam peristiwa proklamasi kemerdekaan Indonesia. Pria yang lahir dan dimakamkan di kota Blitar ini memiliki nama lengkap Koesno Sosrodihardjo. Bung Karno merupakan putra dari Raden Soekami dan Ida Ayu Nyoman Rai, yang merupakan seorang bangsawan asal Bali. Di masa mudanya, Bung Karno pernah menempuh pendidikan tinggi di Technische Hoogeschool te Bandoeng (saat ini Institut Teknologi Bandung) dan berhasil meraih gelar insinyur teknik sipil pada 25 Mei 1926.

Setelah menamatkan kuliah, Bung Karno sering menuangkan ide salah satunya tentang ‘Nasionalisme, Islam, dan Marxisme’ yang berisi pentingnya persatuan. Ide tersebut menjadi awal mula perkembangan pemikiran politiknya. Sesaat setelah Jepang kalah dari Sekutu, Bung Karno diculik ke Rengasdengklok dan didesak oleh para pemuda untuk memproklamasikan kemerdekaan.

Penjelasan:

semoga membantu (人 •͈ᴗ•͈)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh infika dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 15 Jun 23