Bagaimana Perjuangan Rakyat Indonesia Untuk Memperoleh Kemerdekaan​

Berikut ini adalah pertanyaan dari ryanirvan000 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Bagaimana Perjuangan Rakyat Indonesia Untuk Memperoleh Kemerdekaan​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

perjuangan bangsa Indonesia dalam memperoleh kemerdekaan telah terlihat sejak masa penjajahan yang berlangsung beratus-ratus tahun lamanya. Dalam menghadapi para penjajah, bangsa Indonesia melakukan perlawanan berupa fisik maupun melalui organisasi-organisasi di zaman pergerakan. Setelah Indonesia memperoleh kemerdekaannya pada tanggal 17 Agustus 1945, ancaman kependudukan kembali Belanda sebagai penjajah pun sempat membuat Indonesia khawatir. Hal ini mendorong dilakukannya berbagai strategi dalam mempertahankan kemerdekaan seperti dengan perlawanan fisik maupun diplomasi.

Penjelasan:

Penjajahan yang dilakukan bangsa Eropa telah dimulai semenjak kedatangan bangsa Eropa seperti Portugis dan Spanyol di abad ke-16 dalam rangka mencari rempah-rempah di wilayah Nusantara. Penjajahan ini terus berlanjut ketika Belanda memasuki Indonesia dan menjajah bangsa kita dengan cukup lama. Dalam menghadapi berbagai kesewenang-wenangan yang dilakukan oleh para penjajah, bangsa Indonesia banyak melakukan perlawanan dengan berbagai cara, baik dengan melakukan perlawanan fisik maupun dengan melalui berbagai organisasi-organisasi yang berkembang pada zaman pergerakan. Hal ini pun terus berlangsung setelah posisi Belanda digantikan penjajah Jepang yang datang ke Indonesia pada tahun 1942 dalam rangka memenuhi kebutuhan militernya dalam Perang Dunia II. Hingga akhirnya Jepang menyerah pada Sekutu di tahun 1945. Indonesia pun dapat memproklamasikan kebebasannya dari penjajahan pada tanggal 17 Agustus 1945.

Sayangnya, meskipun bangsa ini telah merdeka, namun Belanda masih berusaha untuk kembali menduduki Indonesia kembali. Dengan berbagai usaha dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia yang dimulai dari perlawanan fisik hingga dengan jalan diplomasi, akhirnya kemerdekaan berhasil dipertahankan.

Dengan demikian, perjuangan bangsa Indonesia dalam memperoleh kemerdekaan telah terlihat sejak masa penjajahan yang berlangsung beratus-ratus tahun lamanya. Dalam menghadapi para penjajah, bangsa Indonesia melakukan perlawanan berupa fisik maupun melalui organisasi-organisasi di zaman pergerakan. Setelah Indonesia memperoleh kemerdekaannya pada tanggal 17 Agustus 1945, ancaman kependudukan kembali Belanda sebagai penjajah pun sempat membuat Indonesia khawatir. Hal ini mendorong dilakukannya berbagai strategi dalam mempertahankan kemerdekaan seperti dengan perlawanan fisik maupun diplomasi.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh farihkhoirulhuda36 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 30 May 22