Jumlah barang/jasa yang ingin dibeli oleh masyarakat dengan berbagai tingkat hargadan waktu tertentu,

Berikut ini adalah pertanyaan dari fazell211 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jumlah barang/jasa yang ingindibeli oleh masyarakat dengan
berbagai tingkat hargadan waktu
tertentu, disebut dengan ....
a. permintaan
b. penawaran
c. perekonomian
d. harga

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Istilah untuk jumlahdaribarangataujasayang ingindibeli oleh masyarakat dengan berbagai tingkat hargadan pada jangkawaktu tertentu adalah (A) permintaan.

Pembahasan

Pilihan (A) benar karena permintaan adalah hal yang dilakukan oleh seorang konsumen ketika menginginkan suatu alat pemuas kebutuhan. Permintaan ini berupa sejumlah barang yang ingin dibeli oleh konsumen pada tingkat harga dan pada waktu tertentu. Permintaan terhadap suatu barang akan menjadi tinggi ketika harga dari barang tersebut sedang rendah, begitu pun sebaliknya. Hal ini disebut juga dengan hukum permintaan. Maka dari itu, perbandingan harga dengan jumlah barang pada hukum permintaan ini memiliki hubungan berbanding terbalik. Hal ini bisa terjadi karena keinginan seorang manusia untuk menggunakan sesedikit mungkin sumber daya yang dimilikinya untuk bisa memenuhi kebutuhan hidup sebesar-besarnya.

Pilihan (B), (C), dan (D) salah karena:

  • Pilihan (B): penawaran adalah hal yang dilakukan oleh seorang produsen ketika ingin menjual produknya kepada konsumen. Penawaran ini berupa sejumlah barang yang ingin dijual oleh produsen kepada konsumen pada tingkat harga dan waktu tertentu. Penawaran juga memiliki apa yang disebut dengan hukum penawaran. Hukum penawaran menyatakan bahwa tingkat penawaran barang yang dilakukan oleh produsen akan meningkat ketika harga dari barang tersebut juga meningkat. Maka dari itu, hukum penawaran merupakan kebalikan dari hukum permintaan. Pada hukum penawaran, jumlah dari barang dengan harga memiliki perbandingan lurus. Hal ini bisa terjadi karena keinginan dari seorang produsen adalah untuk mendapatkan keuntungan sebesar-besarnya. sesuai dengan prinsip ekonomi.
  • Pilihan (C): perekonomian adalah ilmu ekonomi. Ilmu ekonomi secara harafiah adalah ilmu yang mempelajari rumah tangga.
  • Pilihan (D): harga adalah pengorbanan ekonomi yang harus dikeluarkan oleh seorang konsumen untuk bisa memiliki suatu barang atau jasa sehingga bisa memenuhi kebutuhan hidupnya.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang pasar persaingan sempurna

yomemimo.com/tugas/9847145

Materi tentang faktor yang mempengaruhi permintaan dan penawaran

yomemimo.com/tugas/271482

Materi tentang jenis pasar

yomemimo.com/tugas/1999949

Detail jawaban

Kelas: 7

Mapel: IPS

Bab: 5 - Tindakan, Motif, dan Prinsip Ekonomi

Kode: 7.10.5

#TingkatkanPrestasimu 

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sebastiandennis dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 01 Jun 21