Berikut ini adalah pertanyaan dari rafiah980 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Penjelasan:
Ruang Lingkup Agrikultur
Ada beberapa sektor yang mencakup dalam ruang lingkup agrikultur tersebut, yaitu kehutanan, perkebunan, tanaman pangan, peternakan dan perikanan. Simak di bawah ini untuk dapat mengetahuinya secara lebih jelas.
1. Kehutanan :
Mulai dari ekologi hutan, fisiologi tumbuhan, sampai pada pengolahan serta pemanfaatan hasil hutan ada dalam ruang lingkup ini. Selain itu, kita juga harus bisa menjaga kelestarian hutan tersebut. Salah satu hasil produk kehutanan ini adalah kayu.
Di Indonesia, kalian harus dapat mematuhi peraturan yang berlaku seperti halnya peraturan yang diberikan dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Mengapa harus dipatuhi? Karena apabila kalian melanggar peraturan yang diberikan, misalnya saja memproduksi kayu yang terlalu berlebihan.
Maka hal demikian akan berdampak pada kelestarian alam yang ada di hutan. Jika alam tercemar maka sumber daya alam atau pun hayati yang berada disana akan berkurang pula dan hal itu akan menjadikan resiko bagi manusia itu sendiri.
2. Perkebunan :
Diantara sektor lainnya, sektor perkebunan menjadi yang paling bertumbuh konsisten atau bisa dikatakan seimbang karena areal perkebunan dan hasil produksi perkebunannya berbanding lurus. Dengan demikian, Indonesia harus bisa menjaga sumber daya alamnya seperti karet, kelapa sawit, coklat, teh dan kelapa karena dengan hal tersebut negara mendapatkan pemasukan lebih.
3. Tanaman Pangan :
Jika kita mendengar kata tersebut, mungkin kita langsung mendefinisikannya sebagai hasil pertanian yaitu padi dan di indonesia, produk tersebut sangat besar sekali. Bayangkan saja, di negara kita wilayah-wilayah seperti ladang sawah masih sangat banyak, apalagi jika anda mengunjungi sebuah pedesaan. Sebagian masyarakat di indonesia pada umumnya juga memang bekerja sebagai petani. Tak hanya itu, hasil tanaman pangan lainnya seperti umbi-umbian, buah, sayur dan jagung pun juga ada.
4. Peternakan :
Selain itu, sebagian masyarakat di indonesia juga menjadikan sektor ini sebagai salah satu usaha kecil untuk memenuhi kebutuhan hidupnya biasanya yang paling banyak memproduksi sektor ini adalah wilayah di pedesaan namun pihak-pihak lain juga tak kalah untuk mengelola peternakan tersebut.
Ada yang mempunyai peternakan kecil seperti bebek, ayam, dll dan ada pula yang mempunyai peternakan besar seperti sapi, kuda, kerbau, dll. Dan ketika ternak-ternak tersebut di kelola dengan baik maka kita akan mendapatkan hasil produk yang baik pula, dalam hal ini adalah hasil produk susu, daging, susu dan telur.
5. Perikanan :
Indonesia di kenal sebagai negara maritim karena wilayahnya yang sangat strategis, perairannya bisa mencapai 3,25 juta km2. Dan sebagian besar masyarakatnya bekerja sebagai nelayan, mereka mencari ikan, rumput laut, bahkan mutiara untuk dapat memenuhi kebutuhannya dan juga bisa dijadikan sebagai kegiatan ekonomi “pedagang” sehingga sangat penting dalam peran struktur sosial dan ekonomi di indonesia. Selain itu, sektor ini juga akan dijadikan sebagai komoditi ekspor.
#JadikanJawabanTercerdas
#SemogaMembantu
@Urbanuszein2415 ( Follow Kalau Punya Ig , Kalau Gak Punya Y Gpp :) )
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh johannesmangaraja dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 11 Jul 21