Mengapa flora dan fauna di Indonesia terdapat 3 kelompok bagian

Berikut ini adalah pertanyaan dari 4you2568 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Mengapa flora dan fauna di Indonesia terdapat 3 kelompok bagian (asiatis, peralihan, danaustralis)? Jelaskan jawabanmu!Bantu:) ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Mengapa pembagian flora dan fauna di Indonesia menjadi 3 kelompok?

Pembagian ini didasarkan pada kemiripan flora dan fauna dengan flora dan fauna di benua Asia atau Australia

Apa bukti bahwa pembagian flora dan fauna di indoneia dikelompokan menjadi 3?

Buktinya adalah jenis hewan yang berbeda antara etiga wialayah ini

Sebutkan 2 fauna dari tipe Asiatis, Peralihan dan Australis!

Fauna Asiatis: Orangutan, harimau, badak, banteng dan gajah.

Fauna Peralihan: Anoa, babirusa dan komodo  

Fauna Australis: kanguru pohon, echidna, kasuari dan burung cendrawasih.

Pembahasan:

Lokasi Indonesia diantara dua benua, Asia dan Australia. Kedua benua memiliki pengaruh pada wilayah yang berdekatan dengan benua tersebut. Wilayah Indonesia dapat dibagi menjadi tiga wilayah, dari distribusi makhluk hidupnya.  

Wilayah Asiatis terdapat pada wilayah Indonesia bagian barat, terdapat flora dan fauna yang dipengaruhi benua Asia. Wilayah ini terdiri dari pulau Sumatera, Jawa, Kalimantan, Bali dan pulau kecil disekelilingnya, seperti Bangka, Belitung, Lingga, Madura dan Bawean.

Fauna di daerah ini bersifat Asiatis karena memiliki kesamaan dengan fauna di daratan benua Asia. Contoh fauna ini adalah gajah Sumatera, orangutan, badak Jawa, harimau Sumatera dan siamang.  

Fauna kelompok ini ditandai dengan binatang menyusui (Mamalia) yang berukuran besar. Pada wilayah ini banyak ditemukan primata. Selain siamang dan orangutan, juga terdapat lutung, bekantan dan owa.

Wilayah Peralihan terdapat di Indonesia bagian tengah. Wilayah ini terdiri dari pulau Sulawesi dan kepulauan Nusa Tenggara. Fauna peralihan di daerah ini berbeda dengan fauna di kedua daerah. Contoh dari fauna ini adalah kadal komodo, kadal terbesar di dunia, yang hanya bisa ditemukan di pulau Komodo, Rinca dan Flores.

Selain itu, dalam jenis burung, fauna peralihan memiliki bulung yang langka, terutama burung berkaki besar (macropoda) seperti burung maleo. Burung ini hanya dapat ditemui di Sulawesi.  

Wilayah Australis terdapat pada wilayah Indonesia bagian timur, dengan flora dan fauna yang berasal benua Australia. Wilayah ini terdiri dari pulau Papua dan sekitarnya, seperti pulau Biak, dan kepulauan Raja Ampat.

Contoh fauna ini adalah fauna ini adalah marsupalia (mamalia berkantung) seperti kanguru pohon. Binatang ini memiliki kekerabatan dengan marsupalia di Australia seperti kanguru dan koala.

Selain marsupalia, di wilayah ini juga dapat ditemukan monotremata (mamalia bertelur) seperti echidna, yang berkerabat dengan platipus dari Australia.

Dari jenis fauna burung, wilayah ini terkenal karena banyaknya burung berwarna-warni, seperti kakatua, kasuari, dan burung cendrawasih.

Penjelasan:

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Joki456 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 10 Jan 22