Berikut ini adalah pertanyaan dari blackstar25 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
jawab kak
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Konversi lahan dapat diartikan sebagai kegiatan alih fungsi atau pengubahan suatu fungsi lahan dari satu fungsi menjadi fungsi yang lain. Salah satu penyebab terjadinya konversi lahan adalah faktor jumlah penduduk. Semakin tinggi jumlah penduduk maka kebutuhan akan lahan baik untuk pemukiman maupun industri juga akan semakin besar. Indonesia sebagai negara angraris tentu saja memiliki lahan pertanian yang amat luas. Oleh sebab itu untuk memenuhi kebutuhan akan lahan dilakukan konversi lahan pertanian baik untuk pemukiman maupun untuk industri.
Konversi Lahan Pertanian menjadi Lahan Industri
Dampak positif yang ditimbulkan dari konversi lahan pertanian menjadi lahan industri, diantaranya:
- Dapat menyerap tenaga kerja dengan jenis pekerjaan seperti bidang jasa.
- Peningkatan perekonomian masyarakat
- Perkembangan potensi daerah
Dampak negatif yang ditimbulkan dari konversi lahan pertanian menjadi lahan industri, diantaranya:
- Berkurangnya luas lahan pertanian yang dapat mengakibatkan produktivitas pangan yang berasal dari sektor pertanian semakin menurun.
- Perubahan ekosistem atau lingkungan kawasan industri berpotensi terdampak pencemaran akibat limbah industri, baik pencemaran udara, tanah, maupun air.
- Fungsi lahan pertanian memiliki sifat menular antar pemilik lahan, sehingga ketersediaan lahan pertanian menjadi semakin terancam.
Konversi Lahan Pertanian menjadi Lahan Pemukiman
Dampak positif yang ditimbulkan dari konversi lahan pertanian menjadi lahan pemukiman antara lain:
- Kebutuhan lahan untuk tempat tinggal menjadi terpenuhi
- Potensi daerah yang awalnya berpenduduk sedikit akan semakin berkembang seiring bertambahnya jumlah penduduk, baik secara ekonomi maupun sosial budaya.
Dampak negatif yang ditimbulkan dari konversi lahan pertanian menjadi lahan pemukiman, diantaranya:
- Ketersediaan pangan dari sektor pertanian semakin menurun akibat luas lahan pertanian yang terus berkurang.
- Mata pencaharian sebagai petani dan juga buruh tani menjadi terancam
- Berkurangnya lahan yang berfungsi sebagai ruang terbuka hijau
- Berkurangnya kawasan resapan air
Kesimpulan
Jadi kesimpulannya, konversi lahan pertanian menjadi lahan industri dan permukiman akan berpengaruh hampir kepada setiap aspek kehidupan mulai dari sosial, budaya, maupun ekonomi. Dalam setiap perubahan pastilah terdapat dampat positif dn dampak negatif yang harus ditanggapi secara bijak.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh erlangganovianto511 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sat, 26 Feb 22