Jelaskan mengapa Indonesia mengimpor handphone dari negara lain​

Berikut ini adalah pertanyaan dari enengobot pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan mengapa Indonesia mengimpor handphone dari negara lain​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Alasan Indonesia mengimpor handphone dari negara lain yaitu:

  • tingginya angka permintaan terhadap kebutuhan handphone;
  • kurangnya produsen dalam negeri;
  • harga dan kualitas handphone impor yang bersaing sehingga banyak digemari masyarakat;
  • kegiatan impor handphone masih diizinkan (meskipun dibatasi) berdasarkan peraturan yang berlaku.

Pembahasan

Kegiatan ekspor dan impor merupakan dua hal yang sulit dihindarkan di era global seperti saat ini. Hampir semua negara di dunia bergantung pada kegiatan ekspor impor untuk dapat memenuhi kebutuhan masyarakatnya yang beragam. Meski demikian, setiap negara memiliki komoditas masing-masing yang menjadi unggulan kegiatan ekspor dan impor mereka.

Menurut UU No. 17 Tahun 2006 tentang Kepabeanan, definisi ekspor dan impor yaitu:

  • Ekspor adalah kegiatan mengeluarkan barang dari daerah pabean.
  • Impor adalah kegiatan memasukkan barang ke dalam daerah pabean.
  • Daerah pabean adalah wilayah Republik Indonesia yang meliputi wilayah darat, perairan dan ruang udara di atasnya, serta tempat-tempat tertentu di Zona Ekonomi Eksklusif dan landas kontinen Indonesia.

Meskipun impor diizinkan, ada beberapa kategori barang yang dibatasi untuk diimpor seperti:

  1. Telepon genggam, komputer;
  2. Beras;
  3. Gula;
  4. Hewan dan produk olahan hewan;
  5. Hasil pertanian;
  6. Hasil hutan;
  7. Ban;
  8. Besi atau baja;
  9. Pupuk;
  10. Garam;
  11. Produk tekstil;
  12.  Minyak, gas bumi dan bahan bakar lain.

Sedangkan barang yang dilarang untuk diimpor ke Indonesia seperti:

  • Bahan yang dapat merusak ozon;
  • Pakaian bekas, kantong bekas, karung bekas;
  • Chlorofluorocarbon (CFC) dan Hydrochlorofluorocarbon 22 (HCFC-22);
  • Bahan obat dan makanan tertentu;
  • Limbah berbahaya dan beracun (B3);
  • Alat kesehatan yang mengandung merkuri.

Negara-negara yang paling banyak mengimpor handphone ke Indonesia (secara berurutan dari yang terbanyak) yaitu:

→ Cina, Vietnam, Meksiko, Taiwan, Hungaria, India, Korea Selatan

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang impor: yomemimo.com/tugas/519663
  2. Materi tentang produk impor negara ASEAN: yomemimo.com/tugas/20994014
  3. Materi tentang subtitusi impor: yomemimo.com/tugas/8976119

Detail jawaban

Kelas: 6

Mapel: Ilmu Sosial

Bab: Kegiatan Ekspor Impor

Kode: 6.10.6

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nendensumarni dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 13 Feb 22