Apa yang terjadi bila tidak ada kegiatan distribusi

Berikut ini adalah pertanyaan dari Hatra4857 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Dasar

Apa yang terjadi bila tidak ada kegiatan distribusi

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Salah satu bentuk dari kegiatan ekonomi yang sangat esensial dalam suatu wilayah adalah distribusi. Apabilatidak adakegiatan distribusi, halyang akanterjadi adalah barang yang sudah dibuat oleh produsen tidak bisa diterima oleh konsumen.

Pembahasan

Distribusi adalah kegiatan perantara dalam kegiatan ekonomi karena merupakan kegiatan penyaluran suatu barang jadi yang sudah selesai dibuat oleh produsen sehingga barang tersebut bisa sampai dan digunakan oleh para konsumen. Distribusi menjadi sangat penting karena tanpa ada kegiatan distribusi, barang hanya akan berada di gudang produsen saja tanpa bisa diantarkan kepada konsumen.

Berikut adalah jenis kegiatan distribusi:

  • Langsung: dilakukan secara langsung oleh produsen atau pembuat barang.
  • Semi langsung: dilakukan oleh pihak yang masih tergabung pada produsen namun bukan pihak pembuat barang.
  • Tidak langsung: dilakukan oleh pihak ketiga yang tidak berhubungan dengan produsen.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang tujuan kegiatan produksi yomemimo.com/tugas/25302315

#BelajarBersamaBrainly #SPJ4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sebastiandennis dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 13 Aug 22