sebutkan kriteria makanan sehat! ​

Berikut ini adalah pertanyaan dari feezaauriga pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Dasar

Sebutkan kriteria makanan sehat! ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Sebutkan kriteria makanan sehat !

  • Higienis yaitu makanan yang tidak mengandung kuman yang mengandung sumber penyakit.
  • Bergizi, mengandung karbohidrat, lemak, protein, mineral, dan vitamin yang cukup.
  • Cukup untuk memenuhi kebutuhan tubuh di usia dan kondisi tertentu.Mudah untuk dicerna
  • Tidak mengandung bahan pengawet atau pewarna buatan.​

Pembahasan

Dalam menjaga kesehatan, tubuh kita memerlukan berbagai macam nutrisi. Ketika tubuh mendapatkan asupan nutrisi yang tepat, maka fungsi dan pertumbuhan tubuh dapat berjalan secara maksimal. Syarat makanan sehat yaitu makanan yang bersih, bergizi baik, dan seimbang.

Sering kita dengar, makanan sehat yaitu makanan 4 sehat 5 sempurna. Keseimbangan pada makanan sehat meliputi makanan yang memiliki kandungan karbohidrat, protein, lemak, dan vitamin. Untuk mendapatkannya, sudah tersedia berbagai macam jenis makanan yang dapat menyediakan kebutuhan nutrisi bagi tubuh kita.

Makanan sehat adalah makanan yang mengandung berbagai macam nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Tubuh membutuhkan berbagai macam nutrisi supaya dapat tetap sehat dan pertumbuhan dapat berjalan dengan optimal. Syarat makanan yang sehat yaitu selain makanan yang 4 sehat 5 sempurna dan bersih, memiliki gizi yang baik dan seimbang.

Pentingnya makanan sehat bukan hanya untuk memenuhi kebutuhan nutrisi bagi tubuh. Mengonsumsi makanan sehat akan memberikan energi dan kinerja yang optimal dalam beraktivitas sehari-hari. Selain itu, makanan sehat juga akan sangat membantu menurunkan risiko terserang penyakit, baik yang ringan maupun penyakit yang serius.

Sedangkan ciri-ciri makanan yang tidak sehat :

  • Makanan yang mengandung zat pewarna
  • Makanan yang mengandung bahan pengawet
  • Makanan dengan bahan pengawet berbahaya
  • Makanan dengan kadar gula tinggi
  • Makanan mengandung kadar garam tinggi
  • Makanan tertentu yang mentah/tidak matang
  • Makanan yang dibakar

Pelajari lebih lanjut

Materi penjelasan tentang makanan sehat pada link

yomemimo.com/tugas/3680135

Materi penjelasan tentang makanan tidak sehat pada link

yomemimo.com/tugas/23496650

Detil Jawaban

Kelas          : VI

Mapel         : IPA

Bab             : Kelas 6 Sains Ciri ciri makhluk hidup

Kode           : 6.4.1

Kata Kunci  : Makanan sehat  

#JadiRankingSatu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh fendipanduwinata dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 05 Dec 21