Berikut ini adalah pertanyaan dari jinggaZhean pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Dasar
Sumber daya alam non hayati adalah
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Sumber daya alam non hayati adalah suatu sumber daya yang bukan berasal pada makhluk hidup.
✧ — Pembahasan — ✧
• Pengertian
- Sumber daya alam adalah segala sesuatu yang bisa dimanfaatkan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya dan mensejahterakan kehidupan nya.
• Contoh
- Air
- Angin
- Gas alam
- Minyak bumi
- Matahari
- Tanah
- Udara
- Tumbuhan
• Macam - macam
- Sumber daya alam yang dapat diperbarui adalah sumber daya yang dapat digunakan terus-menerus selama pengguna nya tidak dieksploitasi secara berlebihan. Sumber daya alam yang dapat diperbarui mempunyai daya regenerasi atau bisa di sebut dengan daya pemulihan. Contohnya yaitu air, angin, hewan, dan tumbuhan.
- Sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui adalah sumber daya alam yang digunakan secara berlebihan, memiliki waktu yang terbatas, dan tidak dapat berkembang biak atau diperbanyak. Contohnya yaitu minyak bumi, gas alam, besi, dan aluminium.
- Sumber daya alam hayati adalah suatu sumber daya yang berasal pada makhluk hidup. Sumber daya alam hayati dapat dibedakan menjadi 2 bagian yaitu sumber daya alam hewani dan sumber daya nabati.
- Sumber daya alam nonhayati adalah suatu sumber daya yang bukan berasal pada makhluk hidup. Sumber daya alam nonhayati tidak dapat menghasilkan suatu pangan atau sandang bagi makhluk hidup. Sumber daya alam nonhayati dapat dibedakan menjadi beberapa bagian yaitu sumber daya fosil, sumber daya tanah, sumber daya air, sumber daya mineral, sumber daya matahari, sumber daya angin
• Manfaat
- Sebagai pembangkit listrik
- Sebagai sumber energi dan bahan bakar
- Untuk menjaga kelestarian dan keseimbangan alam.
✧ — Kesimpulan — ✧
Jadi, dapat disimpulkan bahwa pengertian sumber daya alam non hayati adalah suatu sumber daya yang bukan berasal pada makhluk hidup.
» Pelajari Lebih Lanjut
- Sumber daya alam berdasarkan dari pemanfaatannya : yomemimo.com/tugas/37247381
- Potensi sumber daya alam : yomemimo.com/tugas/18724188
- Undang - undang tentang pemanfaatan sumber daya alam : yomemimo.com/tugas/20978544
» Detail Jawaban
Kelas : 4 SD
Mapel : Sains
Materi : Bab 11 - Sumber daya alam
Kode Kategorisasi : 4.4.11
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ArtX1 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sat, 10 Sep 22