jawaban ipsjawaban benarno asalno tipu tipu​

Berikut ini adalah pertanyaan dari norlatifah846 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Dasar

Jawaban ips

jawaban benar
no asal
no tipu tipu

jawaban ipsjawaban benarno asalno tipu tipu​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Kewirausahaan adalah kemampuan untuk menggabungkan semua faktor produksi yang dimiliki perusahaan dengan sebaik-baiknya sehingga dapat diperoleh laba yang sebesar-besarnya.

2. Kebutuhan sekunder adalah kebutuhan tambahan atau kebutuhan pelengkap yang pemuasannya dapat ditunda. Cth : olahraga, hiburan, televisi, dll.

3. Alat pemuas kebutuhan menurut tujuan penggunaannya :

• benda produksi adalah benda yang digunakan untuk menghasilkan benda lain. Cth : kayu,papan,cat untuk membuat meja/kursi

• benda konsumsi adalah benda yang dapat langsung digunakan untuk memenuhi kebutuhan. Cth : Makanan dan minuman

4. Perdagangan ini merupakan suatu transaksi sederhana, yaitu membeli dan menjual barang antar pengusaha yang masing-masing bertempat tinggal di negara-negara yang berbeda.

5. Inovasi merupakan suatu proses untuk mewujudkan, mengkombinasikan, atau mematangkan suatu pengetahuan/gagasan ide, yang kemudian disesuaikan guna mendapat nilai baru suatu produk, proses, atau jasa.

6. •Mampu membantu aktivitas manusia, terutama yang berhubungan dengan kegiatan perindustrian dan telekomunikasi.

•Mempermudah meluasnya informasi.

•Bertambahnya pengetahuan dan wawasan.

•Kegiatan belajar dan mengajar tidak harus bertatap muka.

7. Harga pasar adalah harga yang disepakati penjual dan pembeli. Harga pasar ini dapat disebut juga harga keseimbangan.

8. Faktor produksi alam merupakan segala bentuk sumber daya yang ada di alam dan bisa digunakan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.

Cth : tanah, sinar matahari, udara, air, tumbuhan hewan, mineral, dan jenis tambang lainnya.

9. Unsur penting yang harus dipenuhi dalam membentuk suatu pasar, antara lain; adanya barang yang diperjualbelikan walaupun hanya berupa sampel ( contoh ), adanya penjual dan pembeli walau tidak bertemu langsung, ada kesepakatan antara penjual dan pembeli, dan adanya media komunikasi antara penjual dan pembeli.

10. •Kebutuhan yang akan datang adalah kebutuhan yang pemenuhannya tidak harus dilakukan saat itu juga, melainkan dapat ditunda. Cth : Cindy ingin berlibur ke pulau Bunaken, di Sulawesi Utara. Agar kebutuhan tersebut dapat terpenuhi ia perlu menabung. jika waktu liburan telah tiba dan uang tabungannya sudah cukup, barulah ia dapat memenuhi kebutuhan tersebut.

•Kebutuhan sekarang adalah kebutuhan yang sangat penting dan mendesak untuk segera dipenuhi. Jenis kebutuhan ini tidak dapat ditunda pemenuhannya pada masa yang akan datang. Cth : jika kita lapar kita perlu segera makan. jika kita menunda pemenuhan kebutuhan ini, kita bisa kelaparan, kemudian jatuh sakit, dan bahkan meninggal.

Penjelasan:

SEMOGA MEMBANTU

sumber : Buku IPS SMP/MTs

kelas : VII

bab : 3

tema : Aktivitas Manusia dalam Memenuhi Kebutuhan

HAL 139-186

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh theresyapasaribu38 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 05 May 22