Contoh Soal Ujian Sekolah SD Pada peta terdapat berbagai simbol, salah

Berikut ini adalah pertanyaan dari doroteviolita3596 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Dasar

Contoh Soal Ujian Sekolah SDPada peta terdapat berbagai simbol, salah satunya adalah berupa warna. Warna biru
pada peta mempunyai arti ....
A. pegunungan salju C. gunung
B. laut D. sawah

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Dalam peta, kita dapat merlihat berbagai simbol beserta warna yang berbeda - beda, tergantung letak dan kondisi area tersebut. Pada peta, warna bitu mempunyai arti B. Laut

Pembahasan

Peta adalah sebuah gambaran dari permukaan bumi atau area tertentu yang dibuat dalam bentuk datar. Fungsi dari peta adalah sebagai alat untuk memudahkan memahami informasi geografis seperti letak, luas wilayah, topografi, dan sebagainya. Peta dapat dibuat dalam berbagai skala, dari yang kecil seperti peta kota hingga yang besar seperti peta dunia

Dalam peta terdapat berbagai simbol (seperti gunung, sungai, danau) dan  warna (kuning, hijau, biru) yang dikategorikan sebagai legenda dalam peta. Perbedaan warna pada peta, menggambarkan perbedaan tempat dan juga ketinggian suatu tempat. Tiap warna pada peta mempunyai arti sebagai berikut:

1. Warna hijau, warna hijau menggambarkan daerah dataran rendah dengan ketinggian 0-200 meter dari permukaan laut

2. Warna Merah, warna merah digunakan untuk jalanan penting seperti perlintasan rel kereta dan juga digunakan untuk menggambarkan gunung berapi

3. Warna coklat, warna coklat igunakan pada wilayah pegunungan dimana coklat muda untuk pegunungan rendah dengan ketinggian 1.000-1.500 meter

4. Warna biru, warna bitu digunakan untuk menggambarkan unsur perairan seperti laut, danau, sungai.

Dari uraian di atas, dapat kita simpulkan bahwa warna biru pada peta mempunyai arti sebagai laut.

Pelajari Lebih Lanjut

Pelajari lebih lanjut materi peta pada yomemimo.com/tugas/2239438

#SolusiBrainlyCommunity

#UjianSekolah

#SD

#KisiKisi

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nickholas0208 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 03 Jul 23