10 aktivitas ekonomi di dataran tinggi

Berikut ini adalah pertanyaan dari evachoirunisa26 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Dasar

10 aktivitas ekonomi di dataran tinggi

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Dalam usaha pemenuhan kebutuhan hidup, manusia perlu melakukan tindakan ekonomi. Tindakan ekonomi ini dipengaruhi pula oleh keadaan alam sekitar. Tindakan ekonomi ini terbedakan mulai dari tindakan ekonomi di pantai, dataran rendah, dan dataran tinggi.

Pembahasan

Aktivitas Ekonomi Di Daerah Pantai

Aktivitas ekonomi manusia yang berada di daerah pantai memiliki ciri khas aktivitas ekonomi berupa sektor kelautan atau kemaritiman.

  • Usaha-usaha penangkapan ikan oleh para nelayan.
  • Pendirian tambak-tambak garam, serta tambak ikan dan udang
  • Melakukan budidaya mutiara dan rumput laut
  • Penanaman pohon kelapa dan tanaman lain yang dapat hidup di sekitar pantai
  • Membuka tempat wisata, ataupun penyewaan alat untuk kegiatan wisata
  • Melakukan perdagangan terutama makanan dan minuman
  • Membangun hotel-hotel sebagai tempat menginap para wisatawan

Aktivitas Ekonomi di Daerah Dataran Rendah

Dataran rendah adalah daerah daratan yang memiliki ketinggian < 500 meter dari permukaan air laut. Dengan kondisi geografi datar pada dataran rendah, dapat dimanfaatkan sebagai lahan pertanian, permukiman, dan industri.

  • Memiliki tanah yang subur untuk pengembangan agrikultur. Jenis tanaman yang mampu dikembangkan seperti, palawija, kacang-kacangan, dan buah.
  • Lokasinya yang datar, membuat banyak orang tertarik untuk mendirikan pemukiman.
  • Kondisi tanah stabil. sehingga banyak didirikan sarana dan prasarana umum.
  • Banyak pendirian pabrik industri di dataran rendah.
  • Banyak pemanfaatan alam dataran rendah sebagai pendirian taman dan sebagainya.

Aktivitas Ekonomi di Daerah Dataran Tinggi

Dataran tinggi adalah daerah daratan yang memiliki ketinggian > 500-1.000 meter dari permukaan air laut. Iklim dataran tinggi umumnya bersuhu dingin. Dapat dimanfaatkan untuk pertanian, perkebunan, peternakan, perhutanan, wisata, penginapan

  • Dataran tinggi memiliki keseburan tinggi, sehingga dapat dimanfaatkan untuk kegiatan agrikultur contohnya untuk padi, sayuran, dan buah-buahan
  • Selain pertanian, terdapat pula perkebunan seperti perkebunan teh, kopi, cengkeh, pala, bunga, dan rempah-rempah.
  • Peternakan, sebab tersedianya faktor makanan bagi ternak seperti rumput dan terdapat banyak air untuk minum para ternak.
  • Dijadikan objek wisata, sebab biasanya dataran tinggi memiliki pemandangan yang indah, seperti pegunungan, air terjun, danau, dan sungai.
  • Terdapat hutan hutan lindung pada daerah lereng dataran tinggi.
  • Dibangun beberapa penginapan seperti villa, sebab diimbangi dengan kondisi alamnya yang sejuk dan menyegarkan bagi para wisata.
  • Mengembangkan cocok tanam dan hortikultura
  • Melakukan budidaya terhadap tanaman yang langka
  • Pendirian beberapa industri, sebab letaknya yang dekat dengan SDA yang dibutuhkan
  • Pengembangan sistem PLTA untuk wilayah dataran rendah.
  • Mendirikan pasar dagang barang yang jarang didapat di daerah dataran tinggi

Pelajari Lebih Lanjut

  1. Soal serupa : yomemimo.com/tugas/963605
  2. Perbedaan ekonomi pantai dan dataran tinggi : yomemimo.com/tugas/26542186

Detil Jawaban      

Mapel : IPS

Kelas : VIII

Materi : Fungsi dan Peran Sumber Daya Alam dalam Pembangunan Nasional

Bab : 4

Kode Kategorisasi : 8.10.3

Kata kunci : Kegiatan Ekonomi di Indonesia

≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡

#OptiTeamCompetition

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh unknown dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 22 Jul 17