Karena kesultanan Demak merupakan kesultanan Islam pertama di Pulau Jawa

Berikut ini adalah pertanyaan dari dariusptk20 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Dasar

Karena kesultanan Demak merupakan kesultanan Islam pertama di Pulau Jawa maka memberikan pengaruhnya terhadap berdirinya kesultanan Islam di kesultanan Cirebon dan kesultanan Banten. Uraikan hubungan antara Kesultanan Banten dan Cirebon!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Penjelasan:

Hubungan Banten dan Cirebon sebenarnya bermula di Abad ke-15, ketika Kesultanan Demak sedang mengusung misi memperluas pengaruh di wilayah pesisir Pulau Jawa bagian barat. Diawali penyebaran Islam oleh Sunan Gunung Jati pada tahun 1522. Beliau, tidak datang sendirian. Waktu itu, Syekh Syarif Hidayatullah membawa serta putranya yakni, Maulana Hasanuddin

Kedatangan Sunan Gunung Jati di wilayah Banten berselang satu tahun setelah Prabu Siliwangi Sri Baduga Maharaja wafat pada 41, Desember 1521. Syiar yang dilakukan Sunan Gunung Jati perlahan tapi pasti akhirnya dapat diterima oleh masyarakat dan pengaruhnya pun kian menguat di pengujung Abad 15. Sunan Gunung Jati yang ketika itu adalah pemimpin Kesultanan Cirebon, juga menguasai sebagian wilayah di Banten

Kemudian, Syekh Syarif Hidayatullah menunjuk putranya yang melaksanakan syiar yakni Maulana Hasanuddin untuk meneruskannya dengan mendirikan Kesultanan Banten. Kemunculan Kesultanan Banten dan pengaruh yang terus menguat juga turut andil dalam runtuhnya Kerajaan Sunda yang beribukota di Pakuan Pajajaran atau sekarang di wilayah Bogor

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh saputradwi915 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 10 Aug 23