Dampak negatif modernisasi

Berikut ini adalah pertanyaan dari taufanabdullah869 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Dasar

Dampak negatif modernisasi
Dampak negatif modernisasi

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Dampak Negatif Modernisasi

1. Westernisasi

Westernisasi adalah gaya hidup yang cenderung meniru perilaku, berpakaian,kebudayaan barat.

Contoh dampak Negatifnya yaitu.

  1. Hilangnya unsur-unsur kebudayaan asli dan terjadilah asimilasi antara kebudayaan barat dan kebudayaan Indonesia.
  2. Terjadilah permasalahan sosial dari akibat beberapa unsur kebudayaan barat yang tidak sesuai dengan kebudayaan di Indonesia.

2. Demoralisasi

Demoralisasi adalah menurunnya norma-norma dan nilai-nilai yang berlaku dalam masyarakat dari pengaruh Globalisasi.

Contoh dampak Negatifnya yaitu.

  1. Hilangnya moral, adab, dan etika pada generasi muda dari pengaruh kebudayaan luar.
  2. Menyebabkan banyak terjadinya penyimpangan sosial dalam lingkungan sosial akibat dari pengaruh pergaulan bebas.

3. Kesenjangan Sosial Ekonomi

Kesenjangan Sosial Ekonomi adalah ketimpangan sosial ekonomi yang tidak sama dalam suatu kelompok masyarakat.

Contoh dampak Negatifnya yaitu.

  1. Terjadinya ketidakadilan dalam hukum yang dapat dipengaruhi oleh jabatan,harta, dan kedudukan seseorang.
  2. Menyebabkan beberapa kelompok masyarakat hidup menderita akibat ketimpangan sosial ekonomi.

4. Kriminalitas

Kriminalitas merupakan segala perilaku yang menyimpang dan melanggar norma hukum yang berlaku di masyarakat sehingga pelakunya dapat dikenakan sanksi pidana.

Contoh dampak Negatifnya yaitu.

  1. Banyaknya tindak kejahatan yang terjadi dalam lingkungan masyarakat dapat membuat suatu lingkungan menjadi tidak aman.
  2. Timbulnya kerusuhan, kerugian, dan rasa tidak tentram dalam suatu lingkungan masyarakat.

5. Pencemaran Lingkungan

Pencemaran Lingkungan merupakan segala tindakan yang dapat merusak lingkungan dan dapat menimbulkan ketidakseimbangan ekosistem alam.

Contoh dampak Negatifnya yaitu.

  1. Akibat membuat sampah dan limbah ke sungai dapat mencemari ekosistem sungai dan menimbulkan banjir.
  2. Akibat dari penebangan hutan, pembukaan lahan secara besar-besaran dapat menimbulkan pemanasan global dan menurunkan kadar oksigen.

6. Kenakalan Remaja

Kenakalan Remaja merupakan segala perilaku remaja yang menyimpan dan melanggar norma dan hukum yang berlaku di masyarakat.

Contoh dampak Negatifnya yaitu.

  1. Merusak masa depan remaja akibat dari pergaulan bebas yang dilakukannya.
  2. Merugikan pelaku, orang lain, dan masyarakat akibat dari kenakalan remaja.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Brainzers dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 14 Jun 21