1. Jelaskan tujuan kerjasama ASEAN di bidang sosial! 2. Jelaskan

Berikut ini adalah pertanyaan dari heartshaker pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Dasar

1. Jelaskan tujuan kerjasama ASEAN di bidang sosial!2. Jelaskan kerjasama ASEAN dalam bidang sosial?

3. Jelaskan tujuan dibentuknya AHA Center!

4. Jelaskan peran Indonesia dalam kerjasama ASEAN di bidang sosial!

5. Jelaskan peran Indonesia dalam kerjasama ASEAN di bidang budaya!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1.Kerjasama di bidang sosial bertujuan untuk menciptakan kerukunan dan kemajuan bersama antar negara anggota ASEAN.

2.Kerjasma ASEAN di bidang sosial meliputi:

(1) Kerjasama pembangunan kesejahteraan sosial. Fokus pada program kesejahteraan sosial dan pemenuhan hak yang sama kepada perempuan, anak, lansia, dan penyandang disabilitas.

(2) Kerjasama dalam pengendalian penyebarluasan dan penyalahgunaan narkoba.

(3) Kerjasama mengenai tenaga kerja.

(4) Kerjasama dalam peningkatan kesehatan. Hal ini dilakukan melalui pertemuan menteri kesehatan yang bertujuan meningkatkan kerjasama dibidang kesehatan, membahas keamanan pangan, gaya hidup sehat dan penanggulangan penyakit menular.

(5) Penanggulangan bencana alam. Dengan didirikan AHA Center. Kerjasama ini bertujuan menjadikan kawasan Asia Tenggara siap dan cepat tanggap darurat bencana.

3.The ASEAN Coordinating Centre for Humanitarian Assistance on disaster management (AHA Centre) adalah sebuah organisasi inter-governmental yang bertujuan untuk memfasilitasi kerjasama dan koordinasi di antara Negara-negara Anggota ASEAN dan Perserikatan Bangsa-Bangsa dan international organisations for disaster

4.Indonesia BERPERAN AKTIF dalam bidang sosial di ASEAN, contohnya ikut serta memberikan bantuan kemanusiaan kepada negara-negara ASEAN lainnya yang sedang tertimpa musibah seperti bencana alam yang dialami Filipina atau memberi bantuan pada pengungsi di Myanmar yang menjadi korban konflik di negara tersebut. Contoh peran Indonesia lainnya adalah ikut berperan aktif dan bertukar informasi dengan negara ASEAN lainnya dalam membasmi flu burung.

5.Peran Indonesia dalam kerja sama di bidang sosial budaya dalam ruang lingkup ASEAN, antara lain :Memberikan bantuan kemanusiaan, Indonesia mengirimkan bantuan kemanusiaan untuk negara-negara asean yang dilanda bencana alam ataupun konflik.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Auristela456 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 11 May 21