Bagaimana sikap awal gerakan lompat kangkang​

Berikut ini adalah pertanyaan dari airadefi18223 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Bagaimana sikap awal gerakan lompat kangkang​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Sikap awal gerakan lompat kangkang adalah Diawali dengan gerakan berlari menuju kuda-kuda lompatan, secepat mungkin.

Pembahasan:

Senam Lantai adalah kegiatan olahraga senam yang biasa dilakukan di atas lantai dengan menggunakan alat bantu, yaitu berupa matras. Matras berfungsi sebagai alat bantu bagi atlet, untuk mengurangi resiko terjadinya kecelakaan, saat bersentuhan dengan lantai.

Pembahasan soal:

Lompat kangkang adalah salah satu olahraga senam lantai. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), lompat kangkang adalah aktivitas melompat yang dilakukan dengan menggunakan kedua kaki yang terbuka lebar. Lompat kangkang dilakukan dengan cara melompati peti atau kotak yang posisi badan condong ke depan dan membuka kedua tangannya saat melewati peti.

Cara melakukan lompat kangkang:

.Gerakan awal, dilakukan dengan gerakan berlari menuju kuda-kuda lompatan.

.Ketika mendekati kuda-kuda lompatan, lakukan gerakan melompat dengan kedua kaki yang ditolak secara bersamaan.

.Ketika melompat, posisi badan sedikit condong ke depan dan kedua tangan diayunkan ke arah depan untuk menggapai pangkal kuda-kuda lompatan.

.Ketika kedua tangan menyentuh pangkal kuda-kuda lompatan, buka lebar kedua kaki ke kiri dan ke kanan.

.Kemudian lakukan tolakan kedua dengan kedua tangan pada kuda-kuda lompatan, dan posisi kaki tetap terbuka lebar.

.Setelah melewati kuda-kuda lompatan, kedua kaki diayunkan ke arah depan dan kedua tangan direntangkan ke arah samping.

.Pendaratan dilakukan dengan kedua kaki secara bersamaan dengan lutut agak sedikit ditekuk dan kedua tangan tetap direntangkan untuk menjaga keseimbangan tubuh.

Penjelasan:

maaf klo salah

jadikan yg terbaiknya

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh reski1507 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 30 May 21