bidang birokrasi pada masa penjajahan jepang

Berikut ini adalah pertanyaan dari Maulidaftrni5122 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Dasar

Bidang birokrasi pada masa penjajahan jepang

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Bidang birokrasi pada masa penjajahan Jepang adalah sebagai berikut :

Kedudukan pemerintah Jepang dalam Perang Pasifik pada pertengahan tahun 1943 mulai terdesak, sehingga berdampak pada bidang birokrasi dimana Jepang memberi kesempatan kepada Indonesia untuk mengambil bagian dalam pemerintahan negara. Dibentuklah Badan Pertimbangan Karesidenan (Syi Sangi In) pada 5 September 1943. Banyak orang-orang Indonesia yang menduduki jabatan tinggi misalnya Sutardjo Kartohadikusumo sebagai Kepala Pemerintahan (Syikocan) di Jakarta dan Prof. Dr. Husein Jayadiningrat sebga Kepala Departemen Urusan Agama.

Selain itu, dampak penjajahan Jepang dalam bidang birokrasi yaitu berakhirnya pemerintahan sementara dengan dikeluarkannya UU No. 27 tentang Aturan Pemerintah Daerah dan UU No. 28 tentang Aturan Pemerintah SYU dan Tokubetshu Syi. Aturan tersebut merupakan pelaksanaan struktur pemerintahan dengan datangnya tenaga sipil Jepang di Jawa untuk melakukan suatu misi yaitu reorganisasi Jepang dengan menjadikan Jawa sebagai pusat perbekalan perang wilayah selatan. Seluruh kota Jawa dan Madura kecuali Solo dan Yogyakarta dibagi menjadi SYU, SYI, KEN, GUN, SON, dan Ku dengan SYU sebagai daerah pemerintahan yang tertinggi dan berkedudukan sama dengan gubernur.

Pembahasan  

Jepang memperoleh kemenangan untuk menduduki Indonesia dengan mudah atas Belanda pada bulan Januari 1942. Jepang menggunakan 2 jalur untuk menguasai Indonesia yaitu lewat Filipina dan Semenanjung Melayu. Dimulai dari Kalimantan Timur, Balikpapan, Ambon, Kendari, Pontianak dapat dikuasai Jepang pada bulan yang sama. Kemudian pada tanggal 5 Maret 1942 Batavia berhasil dikuasai oleh Jepang sehingga Belanda semakin terdesak dan terpaksa harus menyerah tanpa syarat pada tanggal 8 Maret 1942 melalui Perjanjian Kalijati di Subang, Jawa Barat.  

Awal kedatangan Jepang di Indonesia disambut dengan baik oleh bangsa Indonesia karena berbagai macam cara pemerintah bala tentara Jepang yang dapat menarik simpati bangsa Indonesia. Apalagi saat itu masyarakat Jawa sangat percaya dengan Ramalan Joyoboyo dimana akan datang penguasa yang dapat melepas Indonesia dari belenggu penjajahan. Namun sebaliknya Jepang merupakan mimpi buruk bagi Indonesia, dengan segala propagannya Jepang sangat menyengsarakan bangsa Indonesia.

Pelajari lebih lanjut

1. Materi tentang Dampak penjajahan Spanyol, Inggris, Belanda di Indonesia yomemimo.com/tugas/1349106

-----------------------------    

Detil jawaban

Kelas: XI SMA  

Mapel: Sejarah

Bab: Bab 4 – Pendudukan Jepang di Indonesia

Kode: 11.3.4

Kata Kunci: Penjajahan Jepang, Birokrasi  


Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh UnjaniFakTeknik dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 01 Aug 18