Berikut ini adalah pertanyaan dari finasahfinaaufaaaa pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Dasar
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Pertambangan yang ada di Filipina memang bukan menjadi sumber utama sektor perekonomiannya. Akan tetapi, pertambangan di Filipina menghasilkan nikel sebagai komoditas utamanya dan menjadikan Filipina sebagai salah satu negara penghasil nikel terbesar di dunia. Selain nikel, Filipina dalam pertambangannya juga menghasilkan emas, tembaga, bijih besi, kobalt, kromit, perak, mangan, timbal, seng hingga minyak bumi dan batu bara.
Pembahasan
Salah satu negara di Asia Tenggara yakni Filipina, sejatinya merupakan negara agraris dimana sebagian besar penduduknya bergerak disektor pertanian. Namun, selain pertanian, negara ini juga memiliki sektor lain seperti perikanan, perkebunan, dan salah satunya pertambangan.
Kegiatan pertambangan di Filipina sejatinya masih menimbulkan pro-kontra di kalangan pemerintah dan penduduk. Hal ini disebabkan oleh beberapa kegiatan pertambangan yang kemudian menyebabkan kerusakan lingkungan di masa sebelumnya.
Pertambangan di Filipina sendiri tersebar ke pulau, beberapa contoh sebarannya seperti:
Pertambangan emas, perak, tembaga, dan bijih besi - Pulau Mindanao, Pulau Cebu, dan Pulau Luzon
Pertambangan minyak dan kilang minyak - Teluk Manila
Pertambangan kromit - Pegunungan
Zambalis
Pertambangan mangan - Pulau Bohol, Pulau Palawan, Pulau Mindanao
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh atulmukaromahsafa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sat, 05 Nov 22