apa tranformasi energi yang kalian temukan di sekitar sekolah?​

Berikut ini adalah pertanyaan dari Roni1295 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Dasar

Apa tranformasi energi yang kalian temukan di sekitar sekolah?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

sains di sekolah, termasuk perubahan energi.

ADVERTISEMENT

Perubahan energi adalah peristiwa terjadinya sebuah perubahan jenis dari suatu energi ke energi lainnya. Perubahan ini terjadi karena sifat dari energi itu sendiri yang hanya bisa berubah, tapi tidak bisa dimusnahkan.

Berikut beberapa contoh peristiwa perubahan energi yang ada di lingkungan sekolah.

Bentuk-Bentuk Energi

Sebelum mengenali peristiwa perubahan energi di sekolah, baiknya kita mengenal bentuk-bentuk energi yang umumnya terdapat di sekolah kita.

Menurut Drs. Kandi, M.A., dan rs. Yamin Winduono, M.Pd. dalam buku Energi dan Perubahannya, ada beberapa contoh bentuk, salah satunya energi kinetik atau gerak yang bisa diartikan sebagai energi yang dimiliki oleh semua benda yang bergerak.

Selain itu, ada beberapa contoh bentuk energi, di antaranya:

Energi cahaya adalah energi yang dapat menghasilkan sinar.

Energi bunyi adalah energi yang dapat menghasilkan bunyi.

Energi listrik adalah energi yang mengandung arus listrik untuk menjalankan atau menggerakkan benda-benda.

Energi kimia adalah energi yang tersimpan secara kimia seperti makanan atau bahan-bahan yang berasal dari perut bumi.

Energi kalor adalah energi panas yang dimiliki suatu benda kemudian diterukan ke benda lain secara hantaran.

1. Berputarnya Jam Dinding di Kelas

Jam dinding merupakan benda yang menujukkan waktu dan sering kali kita temukan dalam sebuah ruang kelas. Jam dinding ini memiliki jarum yang akan bergerak apabila terdapat baterai (energi kimia) di dalamnya.

Energi kima yang dihasilkan baterai akan membuat jarum dari jam dinding bergerak (energi kinetik).

2. Kipas Angin yang Mendinginkan Ruangan

Apabila kita menyalakan kipas angin, baling-baling di dalamnya akan bergerak secara berputar. Peristiwa ini adalah contoh perubahan energi listrik yang dihantarkan kepada mesin di dalam kipas angin yang kemudian berubah menjadi energi kinetik atau gerak.

3. Guru Berbicara Melalui Pengeras Suara

Selain itu, ada peristiwa perubahan energi lainnya yang terjadi di sekolah yang bisa kita amati secara langsung, yaitu pengeras suara yang menghasilkan bunyi yang kencang.

4. Siswa Makan di Kantin Selepas Olahraga

Olahraga merupakan salah satu mata pelajaran yang membutuhkan energi untuk bergerak. Setelah berolahraga, para siswa biasanya makan di kantin untuk mengisi kembali energi dan melanjutkan aktivitas.

Dengan masuknya makanan di mulut, tubuh akan memproses makanan tersebut kemudian menjadi energi kimia. Energi kimia itu lalu berubah menjadi energi kinetik apabila siswa kembali beraktivitas dan bergerak.

5. Lampu Menyala di Dalam Kelas

Peristiwa menyalanya lampu di kelas merupakan salah satu contoh perubahan energi. Lampu membutuhkan listrik untuk dapat menghasilkan sinar yang dapat menerangi ruangan.

{ \huge{ \blue{ \boxed{ \tt{Ayo Belajar}}}}}

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh makmuroh93 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 07 Apr 22