Jelaskan tentang interaksi desa dan kota yang dapat saling mempengaruhi

Berikut ini adalah pertanyaan dari febianafajrin9843 pada mata pelajaran Geografi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jelaskan tentang interaksi desa dan kota yang dapat saling mempengaruhi

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Interaksi desa dan kota yang dapat saling mempengaruhi adalah hubungan timbal balik yang saling mempengaruhi dan dapat menimbulkan dampak berupa perubahan atau pergerakan bagi kedua belah pahik yakni bagi desa dan bagi kota. Interaksi desa dan kota dapat saling mempengaruhi ditandai dengan adanya pergerakan manusia, pergerakan materi/barang, dan pergerakan informasi.

Pembahasan  

Kota dan desa merupakan wilayah. Interaksi desa dan kota diartikan sebagai hubungan timbal balik antara desa dan kota dimana di dalamnya terjadi hubungan saling mempengaruhi sehingga dapat menimbulkan kenampakkan dan permasalah baru, gejala-gejala sosial baik yang terjadi secara lansung maupun tidak langsung.

Interkasi desa dan kota mengakibatkan lahirnya suatu gejala berupa pergerakan seperti berikut:

• pergerakan manusia, yakni mobilitas penduduk contoh orang desa pergi ke kota untuk mencari pekerjaan, dan sebaliknya orang kota ke desa untuk menikmati suasana desa, berlibur.

• perpindahan materi/barang, contohnya distribusi bahan makanan, pakaian, dan juga bahan-bahan bangunan.  

• pergerakan informasi ataupun ide, contohnya informasi mengenai perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, kondisi dan karakteristik suatu wilayah, dan sebagainya.

Interaksi antara desa dan kota saling mempengaruhi dalam arti saling memberikan manfaat. Berikut manfaat interaksi antara desa dan kota bagi perkotaan:

1. dapat memenuhi kebutuhan akan bahan mentah atau bahan baku untuk industri;

2. dapat memenuhi kebutuhan pokok yang berasal dari desa;

3. memiliki tempat untuk memasarkan hasil industri yakni di desa.

Manfaat interaksi antara desa dan kota bagi desa antara lain sebagai berikut:

1. dapat memenuhi kebutuhan akan barang-barang yang tidak terdapat di desa;

2. berkembangnya informasi dan teknologi di desa karena masuknya informasi dari kota;

3. sektor pertanian semakin ditingkatkan untuk memenuhi kebutuhan kota.

Kesimpulannya, interaksi antara desa dan kota merupakan hubungan timbal balik yang dapat memberikan dampak berupa adanya pergerakan baik pergerakan manusia, barang, serta informasi dan pengetahuan.

Pelajari Lebih Lanjut  

Apabila ingin mengetahui lebih lanjut tentang interaksi desa dan kota, disarankan untuk mempelajari juga materi berikut ini:

1. Materi tentang pola pemukiman penduduk menyebar di yomemimo.com/tugas/13304816

2. Materi tentang contoh interaksi desa dan kota di yomemimo.com/tugas/11929194

3. Materi tentang dampak interaksi desa dengan kota terhadap pengembangan wilayah di yomemimo.com/tugas/13619819  

Detil Jawaban

Kelas : XII

Mapel: Geografi

Bab : Interaksi Keruangan Desa dan Kota

Kode  : 12.8.2002

Kata Kunci : Interaksi dosa dan kota, pengaruh interaksi  


Interaksi desa dan kota yang dapat saling mempengaruhi adalah hubungan timbal balik yang saling mempengaruhi dan dapat menimbulkan dampak berupa perubahan atau pergerakan bagi kedua belah pahik yakni bagi desa dan bagi kota. Interaksi desa dan kota dapat saling mempengaruhi ditandai dengan adanya pergerakan manusia, pergerakan materi/barang, dan pergerakan informasi.
Pembahasan  Kota dan desa merupakan wilayah. Interaksi desa dan kota diartikan sebagai hubungan timbal balik antara desa dan kota dimana di dalamnya terjadi hubungan saling mempengaruhi sehingga dapat menimbulkan kenampakkan dan permasalah baru, gejala-gejala sosial baik yang terjadi secara lansung maupun tidak langsung.
Interkasi desa dan kota mengakibatkan lahirnya suatu gejala berupa pergerakan seperti berikut:
•	pergerakan manusia, yakni mobilitas penduduk contoh orang desa pergi ke kota untuk mencari pekerjaan, dan sebaliknya orang kota ke desa untuk menikmati suasana desa, berlibur.
•	perpindahan materi/barang, contohnya distribusi bahan makanan, pakaian, dan juga bahan-bahan bangunan.  •	pergerakan informasi ataupun ide, contohnya informasi mengenai perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, kondisi dan karakteristik suatu wilayah, dan sebagainya.
Interaksi antara desa dan kota saling mempengaruhi dalam arti saling memberikan manfaat. Berikut manfaat interaksi antara desa dan kota bagi perkotaan:
1. dapat memenuhi kebutuhan akan bahan mentah atau bahan baku untuk industri;
2. dapat memenuhi kebutuhan pokok yang berasal dari desa;
3. memiliki tempat untuk memasarkan hasil industri yakni di desa.
Manfaat interaksi antara desa dan kota bagi desa antara lain sebagai berikut:
1. dapat memenuhi kebutuhan akan barang-barang yang tidak terdapat di desa;
2. berkembangnya informasi dan teknologi di desa karena masuknya informasi dari kota;
3. sektor pertanian semakin ditingkatkan untuk memenuhi kebutuhan kota.
Kesimpulannya, interaksi antara desa dan kota merupakan hubungan timbal balik yang dapat memberikan dampak berupa adanya pergerakan baik pergerakan manusia, barang, serta informasi dan pengetahuan.
Pelajari Lebih Lanjut  Apabila ingin mengetahui lebih lanjut tentang interaksi desa dan kota, disarankan untuk mempelajari juga materi berikut ini:
1.	Materi tentang pola pemukiman penduduk menyebar di https://brainly.co.id/tugas/13304816
2.	Materi tentang contoh interaksi desa dan kota di https://brainly.co.id/tugas/11929194
3.	Materi tentang dampak interaksi desa dengan kota terhadap pengembangan wilayah di https://brainly.co.id/tugas/13619819  Detil Jawaban
Kelas	: XII
Mapel	: Geografi
Bab	: Interaksi Keruangan Desa dan Kota
Kode  : 12.8.2002
Kata Kunci : Interaksi dosa dan kota, pengaruh interaksi  

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ekoprasetyons dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 04 Dec 18