Berikut ini adalah pertanyaan dari lolaemmiliana pada mata pelajaran Geografi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Yang dimaksud dengan gerhana adalah sebuah fenomena di langit dimana sebuah benda itu tertutup oleh benda lain di angkasa sehingga tidak bisa terlihat.
Pembahasan:
Halo, BrainlyLovers!
Pada kesempatan kali ini kita akan bersama-sama menjawab sebuah kajian dari pelajaran geografi dengan tema gerhana.
Gerhana adalah fenomena alam dimana terjadi penutupan benda langit sehingga tidak bisa terlihat di bumi. Gerhana ini bisa terjadi tidak hanya di bumi namun juga benda langit lainnya di luar angkasa. Gerhana ini disebut juga dengan istilah fenomena astronomi.
Ada 2 gerhana yang terjadi dan umum di bumi yaitu gerhana bulan dan gerhana matahari.
- Gerhana Bulan. Merupakan fenomena tertutupnya bulan oleh bayangan bumi sehingga bulan menjadi tidak terlihat dari bumi. Pada saat ini posisi dari tiga benda langit itu adalah Matahari - Bumi - Bulan.
- Gerhana Matahari. Merupakan fenomena tertutupnya matahari oleh bulan jika dilihat dari bumi. Pada saat terjadi gerhana matahari posisinya adalah Bulan berada diantara Matahari dan Bumi. Jadi posisinya adalah Matahari-Bulan-Bumi.
Baik gerhana bulan maupun gerhana matahari ada yang terlihat total dan tidak total. Semua itu tergantung dari posisi saat melihat gerhana itu. Jika berada pada titik dimana bayangan itu total menutupi maka akan bisa menikmati fenomena gerhana total.
Mungkin itu dulu sedikit penjelasan dari saya tentang gerhana dan semoga bermanfaat.
Pelajari Lebih Lanjut
- Kajian tentang penyebab terjadinya pasang naik dan pasang surut bisa cek link yomemimo.com/tugas/5827954
- Kajian tentang keragaman suku di Indonesia bisa klik yomemimo.com/tugas/10722395
- Kajian tentang morfologi laut bisa klik yomemimo.com/tugas/11456207
Detail jawaban
Kelas : 10
Mapel : Geografi
Bab 3 : Dinamika Planet Bumi dan Tata Surya
Kode : 10.8.2003
Kata Kunci : Gerhana, Gerhana Bulan, Gerhana Matahari
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh AdityaTjitrodimedjo dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 22 May 14