Tuliskan 3 contoh prinsip deskripsiprinsip interelasiprinsip distribusidibantu ya kaakk​

Berikut ini adalah pertanyaan dari simbagunca pada mata pelajaran Geografi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tuliskan 3 contohprinsip deskripsi
prinsip interelasi
prinsip distribusi
dibantu ya kaakk​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Prinsip Deskripsi

Prinsip geografi berikutnya adalah prinsip deskripsi. Prinsip ini digunakan untuk menjelaskan lebih jauh tentang gejala-gejala di muka bumi yang dapat diamati. Persebaran dan hubungan dari gejala serta fenomena ini biasanya disajikan dalam bentuk grafik, data, maupun peta.

Contoh dari prinsip deskripsi adalah penggambaran angka pengangguran pada provinsi Jawa Barat, grafik peta lempeng tektonik di dunia, peta wilayah lautan pada kawasan Timur Tengah, dan peta penggunaan tanah untuk menganalisis wilayah dan kesesuaian lokasi.

2. Prinsip Interelasi

Prinsip interelasi adalah hubungan yang saling terkait antara gejala yang satu dengan gejala geografi yang lain di dalam suatu ruang. Hubungan yang saling terkait ini bisa terjadi antara fenomena fisik dan fenomena sosial.

Intinya, prinsip ini dapat dipakai untuk mengurai hubungan antara gejala-gejala dalam suatu ruang yang saling mempengaruhi.

Contoh dari prinsip ini adalah kekeringan yang terjadi akibat dampak fenomena La Nina, fenomena banjir yang terjadi akibat penebangan hutan pada wilayah hulu, dan tsunami di suatu wilayah setelah ada gempa laut.

3.Prinsip Distribusi (Penyebaran)

Contoh: persebaran penduduk yang tidak merata, persebaran sumber daya alam yang tidak merata, persebaran curah hujan yang berbeda antar wilayah, dan lain sebagainya.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh erisodwi9 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 25 Oct 22