Sensus penduduk dilakukan dengan beberapa cara untuk memperoleh data kependudukan

Berikut ini adalah pertanyaan dari raffiridho739 pada mata pelajaran Geografi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Sensus penduduk dilakukan dengan beberapa cara untuk memperoleh data kependudukan tunggal. Seperti apa sensus penduduk berdasarkan tempat tinggal dan metode apa yang digunakan?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Sensus penduduk dilakukan dengan beberapa cara untuk memperoleh data kependudukan tunggal, berdasarkan status tempat tinggal penduduk biasanya menggunakan metode sensus de jure.

Penjelasan:

Sensus de jure merupakan sensus yang dilakukan dengan mencatat penduduk sesuai dengan catatan resmi dan tempat tinggal saat dilakukannya survei oleh petugas. Melalui metode ini dapat dibedakan mana penduduk asli dan pendatang.

Selain sensus de jure, ada juga metode sensus de facto

dimana petugas sensus mencatat setiap orang yang ada di wilayah tersebut pada saat proses sensus sedang berlangsung. Dalam sensus de facto tidak ada klasifikasi lebih lanjut terhadap penduduk yang memang menetap di wilayah tersebut atau penduduk yang hanya tinggal untuk sementara. 

Pelajari lebih lanjut

Macam-macam sensus penduduk dan metode sensus

yomemimo.com/tugas/18182269

#belajarbersamabrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh resitaana95 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 17 Apr 22