1 sebutkan Dan jelaskan sturuktur lapisan atmosfer2 jelaskan perbedaan Antar

Berikut ini adalah pertanyaan dari ambuwani825 pada mata pelajaran Geografi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1 sebutkan Dan jelaskan sturuktur lapisan atmosfer2 jelaskan perbedaan Antar Cuaca Dan iklim
3 jelaskan unsur-unsur Cuaca Dan iklim
4 jelaskan proses pembentukan awan
5 jelaskan keterkaitan antara tekanan udara Dengan ketinggian tempat​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. a. Lapisan Troposfer

Lapisan Troposfer adalah lapisan yang paling dekat dengan permukaan bumi. Ketebalan Lapisan Troposfer ini adalah sekitar 11km, ketebalannya berbeda-beda disetiap tempat tergantung pada faktor kondisi musim, letak lintang tempat dan waktu yang berlaku di bumi. Campuran gas pada lapisan ini sangat cocok untuk kehidupan di bumi ini. Lapisan yang paling bawah ini merupakan penyeimbang panas pada permukaan bumi. Perubahan iklim dan cuaca seperti kelembaban, suhu, hujan, petir dan tekanan udara terjadi di lapisan.

b. Lapisan Stratosfer

Lapisan Stratosfer adalah lapisan kedua dari atmosfer yang berada di ketinggian hingga 11km – 48km dari permukaan bumi. Lapisan ini mengandung Ozon sehingga disebut juga disebut juga Ozonosfer. Lapisan Stratosfer yang mengandung Ozon ini merupakan lapisan yang penting untuk menyerap dan menyaring radiasi sinar matahari yang berbahaya. Lapisan ini merupakan tempat terbangnya pesawat.

c. Lapisan Mesosfer

Lapisan ketiga Atmosfer disebut dengan Lapisan Mesosfer. Lapisan ini berada di ketinggian sekitar 48km hingga 80km dari permukaan bumi. Umumnya, Meteor atau benda asing dari luas angkasa akan terbakar ataupun terkikis di lapisan Mesosfer ini. Terjadi penurun Suhu di lapisan ini sehingga terjadi pembentukan kristal es yang berasal dari uap air. Lapisan yang membatasi lapisan Stratosfer dengan lapisan Mesosfer ini disebut dengan stratopause.

d. Lapisan Termosfer

Lapisan Termosfer ini berada di atas lapisan Mesosfer dan merupakan lapisan keempat dari Atmosfer. Lapisan Termosfer ini terletak di ketinggian sekitar 80km hingga 482km. Sesuai dengan namanya yaitu Termosfer (Termo artinya panas), Temperatur atau Suhu di lapisan ini bisa mencapai 1.232°C. Lapisan ini mengandung Partikel Ion yang dapat membantu memantulkan gelombang radio. Lapisan Mesosfer dan Lapisan Termosfer dibatasi oleh lapisan yang disebut dengan Mesopause.

e. Lapisan Eksosfer

Lapisan Eksosfer adalah lapisan yang paling luar dari lapisan Atmosfer dan didominasi oleh butir-butir gas hidrogen (H2) yang sangat tipis. Lapisan Eksosfer berada di ketinggian sekitar 482km hingga 1.000km dari permukaan bumi. Lapisan ini juga dijadikan sebagai tempat orbit Satelit-satelit buatan manusia. Pengaruh Gravitasi Bumi pada lapisan Eksosfer ini hampir terasa sehingga butir-butir gas yang terdapat pada lapisan ini dapat dengan mudah bergerak menuju ke angkasa luar. Lapisan Eksosfer disebut juga dengan lapisan Disipasisfer.

2. perbedaan cuaca dan iklim adalah perihal ukuran waktu. Cuaca adalah kondisi atmosfer dalam waktu yang singkat, dan iklim adalah bagaimana atmosfer "berperilaku" selama periode waktu yang relatif lama. Ketika kita berbicara tentang perubahan iklim, kita berbicara tentang perubahan dalam rata-rata jangka panjang dari cuaca harian.

3. Temperatur/suhu udara, Tekanan udara, Kelembapan udara, Curah hujan, angin.

4. Awan dapat terbentuk jika terjadi kondensasi uap air di atas permukaan bumi. Udara yang mengalami kenaikan akan mengembang secara adiabatik karena tekanan udara di atas lebih kecil daripada tekanan di bawah. Partikel-partikel yang disebut dengan aerosol inilah yang berfungsi sebagai perangkap air dan selanjutnya akan membentuk titik-titik air. Selanjutnya aerosol ini terangkat ke atmosfer, dan bila sejumlah besar udara terangkat ke lapisan yang lebih tinggi, maka ia akan mengalami pendinginan dan selanjutnya mengembun. Kumpulan titik-titik air hasil dari uap air dalam udara yang mengembun inilah yang terlihat sebagai awan. Makin banyak udara yang mengembun, makin besar awan yang terbentuk.

Proses Pembentukan Awan

Karakteristik dari arus udara vertikal akan menentukan jenis dan bentuk awa. Berdasarkan sebab-sebab kenaikan udara, maka awan dapat diklasifikasikan menurut ketinggian dasar awan dan metode formasinya

Jenis-jenis awan berdasarkan ketinggiannya.

5. keterkaitan antara tekanan udara Dengan ketinggian tempat adalah apabila tekanan udara dengan ketinggian tempat berbanding terbalik maka artinya semakin tinggi suatu tempat maka tekanan nya akan semakin rendah.

Semoga bermanfaat maaf klo ada kesalahan

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh novitaramdini9519 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 22 Jul 21